Polwan Puti Singgalang Tunggangi Kendaraan Raimas R2 Jenis Trail
Sebagai perempuan atau wanita, tentu tak mudah menjadi pasukan Raimas. Sebab, tugas tersebut biasanya dilakukan oleh laki-laki.
Seperti yang dilakukan oleh Polwan Puti Singgalang Disamapta Polda Sumbar, di depan GOR Agus Salim Padang, melaksanakan latihan menggunakan kendaraan Raimas R2 jenis Trail, pada Senin pagi 8 Agustus 2022.
Kegiatan ini dipimpin oleh Kasi Nego Kompol Maman Rosadi SH beserta sepuluh personel Polwan Puti Singgalang, dengan penanggun jawab Kasipasdal Subdit Dalmas Direktorat samapta Polda Sumbar Kompol A.Yani Pasaibu, SH Msi.
Kata Maman Rosadi, kegiatan ini dilaksanakan agar anggota Polwan Puti Singgalang Direktorat Samapta khususnya Polwan regu pengurai masa maupun regu patroli, meliki keterampilan sehingga mahir dan trampil menggunakan kendaraan Raimas R2 jenis Trail.
Pasukan Raimas, kata Maman Rosadi, memang berbeda ketimbang lainnya. Sebelum latihan, mereka harus mengenakan kelengkapan standar, yakni rompi, helm, pelindung paha serta pelindung kaki.
Kata Maman Rosadi, berbagai formasi dipelajari oleh para Polwan Puti Singgalang ini, dua diantaranya membentuk formasi saf dan membelah dua. Ini biasanya digunakan ketika menghadapi aksi massa.
"Mereka juga memperagakan cara menggunakan senjata flash ball (pelontar gas air mata) dan senapan panjang seri 2, ini dibutuhkan ketika menghadapi situasi-situasi tertentu. Tujuannya untuk memecah konsentrasi massa,” kata Maman Rosadi. (Firman Sikumbang)
0 Comments