Ajak Siswa SMAN 1 Linggo Sari Baganti Jauhi Narkoba dan Bullying Isi Bimbingan Kapolsek Sebagai Pembina Upacara.
Bertempat di halaman Sekolah SMAN 1 LSB telah berlangsung Upacara Bendera dalam rangka pembinaan terhadap seluruh siswa-siswi ditambah majelis guru dan perangkatnya.
Adapun sebagai pembina Upacara Kapolsek Linggo Sari Baganti yang didampingi Kanit Intel Aipda Robertus, R.P.G, SH, M.H dan juga dihadiri Kepala Sekolah SMAN 1 LSB Drs. Herman, M.Pd dan seluruh majelis guru dan Pegawai yang mengikuti Upacara dimaksud.
Kapolsek Linggo Sari Baganti mengatakan, sangat mengapresiasi sekali kegiatan upacara bendera ini yang dilaksanakan dengan rapi dan baik oleh pelajar, karena latihan dan pengulangan kegiatan terus menerus, hal ini untuk menumbuhkan rasa cinta tanah air dan juga melatih ketahanan mental serta kedisiplinan yang pada akhirnya lahir jiwa – jiwa patriot pembela bangsa dan negara.
Di Momen ini Kapolsek juga mengingatkan para siswa untuk tidak terlibat tawuran, Bullying atau kekerasan kepada sesama siswa, kita disini walaupun berbeda – beda namun kita adalah saudara, akhir – akhir ini banyak penyalahgunaan obat terlarang termasuk menghisap lem yang akan merusak kesehatan pelajar.
Dalam amanatnya Kapolsek LSB juga menekankan pentingnya menjaga kesehatan para siswa dengan tidak mencoba – coba Narkoba serta jangan sampai terjerumus dalam lingkaran barang haram tersebut.
Patuhi semua ketentuan sekolah, Guru adalah orang tua kita di sekolah hormati dan jadikan panutan dalam menimba ilmu, kelak pasti akan tercapai segala yang di cita-citakan, pungkas Kapolsek Linggo Sari Baganti. (HUMAS POLRES PESSEL)
0 Comments