Bhabinkamtibmas Polsek Sungai Rumbai Sampaikan Informasi Penutupan Pendaftaran Calon Walinagari
Bahkan kata Kapolsek Sungai Rumbai, Polres Dharmasraya, Polda Sumatera Barat (Sumbar) AKP Suyanto SH, pihak panitia telah pula menutup pendaftaran para calon walinagari tersebut beberapa hari lalu.
Agar informasi ini diketahui masyarakat kata AKP Suyanto, Bhabinkamtibmas Nagari Sungai Rumbai Timur Aipda Fernando.P telah pula mensosialisasikannya pada masyarakat pada Kamis 22 September 2022.
“Saat itu Aipda Fernando menyampaikan informasi dari Kepala Bidang Pemberdayaan Nagari Dinas Pemberdayaan dan Masyarakat Desa, Yuli Andri, yang mengatakan, bahwa di 43 Panitia Pemilihan Wali Nagari (PPN) yang melangsungkan pilwana hingga batas terakhir pendaftaran pada Rabu 19 September 2022 pukul 23.59 WIB,” kata AKP Suyanto.
Suyanto juga menyampaikan bahwa dari 43 nagari, empat diantaranya akan dilakukan seleksi tambahan, dan satu nagari jadwal pendaftaran akan diperpanjang. Perpanjangan jadwal pendaftaran dilakukan di Nagari Padukuan, Kecamatan Koto Salak karena hanya terdapat satu orang bakal calon yang mendaftar. Sedangkan empat nagari harus melakukan seleksi tambahan karena jumlah pendaftar melebihi lima orang, kata AKP Suyanto. (Firman Sikumbang)
0 Comments