Bhabinkantibmas Polsek Koto Baru Goro Bersama Bantu Pembangunan Rumah Kepala Jorong

iklan adsense

Bhabinkantibmas Polsek Koto Baru Goro Bersama Bantu Pembangunan Rumah Kepala Jorong 

Dharmasraya, Pionir - Sebagai pembina kamtibmas, Bhabinkamtibmas selalu hadir dalam setiap kegiatan masyarakat yang dilaksanakan di daerah binaannya masing-masing.

Seperti kali ini, Bhabinkamtibmas Nagari Padang Laweh Polsek Koto Baru Polres Dharmasraya Aipda Wawansyah Putra hadir bersama-sama masyarakat pada pembangunan Rumah Jorong Batang Tabek Nagari Padang Laweh Kecamatan Padang Laweh Kabupaten Dharmasraya, Sumatera Barat, Kamis (23/9/2022).

Di kesempatan itu Aipda Wawansyah Putra ringan tangan membantu warga bernama Handra dalam melakukan aktifitas sebagai buruh dalam mewujudkan pembangunan Rumah Kepala Jorong Batang Tabek Nagari Padang Laweh tersebut.

Pembangunan rumah Kepala Jorong yang berlangsung mulai pukul 09.00 WIB itu merupakan bagian dari kegiatan Nagari Tageh Rumah Gadang (NTRG) Padang Laweh dalam upaya menghidupkan filosofi bergotong royong di nagari.

"Dengan gotong royong bersama warga masyarakat, maka apa yang akan diwujudkan seperti dengan pembangunan Rumah Jorong Batang Tabek kali ini dapat terlaksana dengan baik dan lancar," ujarnya di sela-sela kegiatan.

Nagari Tageh atau disebut juga desa tangguh ini merupakan konsep penanganan permasalahan di nagari yang juga melibatkan semua unsur nagari.

"Dengan terlibatnya seluruh unsur masyarakat, hal itu menjadi modal sosial dalam mewujudkan pembangunan di nagari," tuturnya.

Apa yang dilaksanakan Bhabinkantibmas itu juga sejalan dengan Instruksi Kapolsek Koto Baru Iptu IIn Cendri, SH, MM kepada seluruh personel agar selalu berbaur dan ada di tengah-tengah masyarakat. (UK1)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments