Waspada Bencana Alam, Bhabinkamtibmas III Koto Amal Himbau Masyarakat Tingkatkan Kesiapsiagaan
Dalam kegiatan tersebut Bhabinkamtibmas menghimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan dan kesiapsiagaan dengan kemungkinan terjadinya bencana alam, dikarenakan tingginya curah hujan yang disertai angin kencang, seperti yang dipesankan Kapolsek IV Koto Aur Malintang IPDA Idham Fadli, SH.
"Untuk itu, diminta kepada masyarakat agar selalu waspada terhadap bencana alam, dan menghindari tempat atau lokasi yang sering terjadi bencana alam karna keadaan cuaca yang tidak menentu seperti saat ini", ungkap Roni Saputra.
Cuaca ektrim seperti saat ini susah untuk di prediksi. Dan sebelum terjadinya bencana tersebut, diminta masyarakat agar meningkatkan kewaspadannya, terutama mereka yang bermukim di lokasi yang rawan bencana, seperti pingir pantai, pingir sungai, perbukitan, dan daerah yang banyak pohonnya. Dan bila terjadi bencana alam agar segera melaporkan kepada Bhabinkamtibmas atau Polsek IV Koto Aur Malintang, pesan Roni Saputra mengakhiri.(ha)
0 Comments