Wujudkan Kondusifitas Bhabinkamtibmas Nagari Sungai Limau Polsek Sungai Rumbai Sambangi Tokoh Masyarakat
Pada kesempatan itu, Bripka Muslim Buchari. SH menyampaikan imbauan kamtibmas kepada perangkat nagari, sekaligus mengajak tokoh masyarakat secara bersama sama menjaga kondusifitas kamtibmas yang aman dan nyaman.
"Kita mengajak tokoh masyarakat secara bersama-sama menjaga kondusifitas kamtibmas," katanya
Muslim Buchari mengatakan, peran serta dari warga terutama para tokoh masyarakat/Ketua KAN untuk menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat sangat diharapkan. Karna tanpa peranan mereka, kondusifitas kamtibmas akan sulit untuk diwujudkan.
"Kita menyadari, saat ini jumlah Polisi tidak sebanding dengan jumlah penduduk, rasio perbandinganya 1:700, artinya satu polisi melayani 700 orang masyarakat, mangkanya perlu kemitraan dengan seluruh lapisan masyarakat untuk mewujudkan konsusifitas kamtibmas," ujarnya.
Pada kesempatan itu ia juga menghimbau warga dan tokoh masyarakat agar kembali mengaktifkan kegiatan sistem keamanan lingkungan (Siskamling).
Siskamling ini bisa menjadi sarana antisipasi kejahatan, deteksi dini serta identifikasi dini terkait gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat sesuai pasal 4 Peraturan Kapolri nomor 2 tahun 2002, jelasnya.
"Kemitraan dengan masyarakat sudah ada payung hukumnya, kami tidak bisa sendirian menjaga keamanan mengingat jumlah polisi tidak sebanding dengan jumlah penduduk. Makanya perlu kemitraan dengan masyarakat untuk mengaktifkan siskamling," tuturnya.
Dikatakannya bila ada tindak kejahatan atau gangguan kamtibmas, segera melaporkan kepada Bhabinkamtibmas atau melaporkan ke kantor kepolisian terdekat, guna untuk dilakukan antisipasi sedini mungkin sehingga tidak sampai menimbulkan keresahan ditengah tengah masyarakat,” pungkasnya. (hend/Firman Sikumbang)
0 Comments