Bhabinkamtibmas Polsek Kampung Dalam Hadiri Pembahasan Usaha BUMNag

iklan adsense

Bhabinkamtibmas Polsek Kampung Dalam Hadiri Pembahasan Usaha BUMNag

Kampung Dalam, Pionir—Seperti diketahui, memulai sebuah usaha di desa atau nagari adalah salah satu hal yang sangat menarik dan bisa dicoba sejak dini. Dengan mencoba untuk membangun usaha, maka desa atau nagari bisa mandiri dari segi perekonomian.

Inilah yang sedang fokus dilakukan Pemerintah Nagari Kudu Ganting Barat melalui Badan Usaha Milik Nagari (BUMNag), yang merencanakan budidayakan ternak ayam kampung.

Lantaran budidaya hewan ternak bukanlah sebuah hal yang mudah untuk dilakukan, karena ada banyak sekali proses yang perlu dilewati dan harus menjaga bagaimana hewan ternak tersebut bisa tumbuh dengan baik Pemerintah Nagari Kudu Ganting Barat, pada Kamis sore 29 September mengadakan koordinasi pematangan, di kantor nagari setermpat.

Dalam kegiatan koordinasi pematangan pengelolaan budidayakan ternak ayam kampung itu KapolsekV Koto Kampung Dalam, Polres Pariaman, Polda Sumatera Barat (Sumbar) Iptu Jafri SH diwakili Bripka Razul Yasir Bhabinkamtibmas Nagari Kudu Ganting Barat dan lainnya.

“Menurut laporan Bripka Razul Yasir, dalam kegiatan pematangan itu dibahas berbagai hal, diantaranya apa yang menjadi keunggulan ayam kampung dibandingkan ayam broiler atau petelur, cara beternak ayam kampung, mempersiapkan kandang, memilih Indukan yang tepat dan lainnya,” kata Iptu Jafri.

Selain itu kata Jafri menambahkan, juga dibahas tentang sistem budidaya ayam kampung. “Intinya, walau beternak ayam kampung membutuhkan waktu yang lama, namun ayam kampung yang berhasil tumbuh baik bisa dijual dengan harga mahal. Oleh sebab itu BUMNag Kudu Ganting Barat sepakat untuk membudidayakan ternak ayam kampung sebagai pemasukan ekonomi bagi nagari tersebut,” ujar Jafri. (Firman Sikimbang)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments