Bhabinkamtibmas Polsek Pulau Punjung Bantu dan Petugas PPN IV Koto Lengkapi Logistik Pilwana Tahun 2022

iklan adsense

Bhabinkamtibmas Polsek Pulau Punjung Bantu  Petugas PPN IV Koto Lengkapi Logistik Pilwana Tahun 2022

Dharmasraya, Pionir - Pemilihan Wali Nagari (Pilwana) Serentak se Kabupaten Dharmasraya saat ini telah memasuki tahapan melengkapi alat-alat yang akan digunakan dalam tahapan pemungutan suara.

Di Nagari IV Koto Kecamatan Pulau Punjung, kegiatan melengkapi alat-alat yang akan digunakan dalam tahapan pemungutan suara itu dilaksanakan di Sekretariat Panitia Pemilihan Nagari (PPN) Kantor Wali Nagari IV Koto Pulau Punjung.

Atas kegiatan itu, Bhabinkamtibmas Nagari IV Koto Polsek Pulau Punjung Polres Dharmasraya Aipda Henki Saputra mendatangi Kantor Wali Nagari IV Koto Pulau Punjung, Selasa (18/10/2022) siang.

Kedatangan bhabinkamtibmas pada pukul 12.00 WIB tersebut, guna mengawasi dan membantu petugas PPN dalam melengkapi logistik Pilwana Tahun 2022.

“Ya pada hari ini, Pilwana Nagari IV Koto sudah masuk pada tahapan melengkapi alat-alat yang akan digunakan dalam tahapan pemungutan suara. Untuk itu kita hadir untuk mengawasi dan membantu pantia menuntaskan tahapan kali ini sebelum masuk tahapan berikutnya, yakni pemungutan suara,” jelasnya.

Kehadiran bhabinkamtibmas di kesempatan itu, sekaligus memastikan kesiapan PPN menyelenggarakan Pilwana Serentak Tahun 2022 di Nagari IV Koto.

Saat dikunjungi oleh Bhabinkamtibmas, para petugas PPN sedang bekerja melengkapi alat-alat yang akan digunakan dalam tahapan pemungutan suara, terutama alat untuk mencoblos surat suara yaitu, bantalan dan paku yang dilengkapi oleh tali. 

Setelah lengkap, seluruh logistik Pilwana akan dimasukkan ke dalam kotak suara. Selanjutnya, pada hari Kamis pagi tanggal 20 Oktober 2022 sekira pukul 06.00 WIB semua logistik pemilu akan didistribusikan ke seluruh TPS yang ada di Nagari IV Koto Pulau Punjung.

"Semoga distribusi ke seluruh TPS, yakni sebanyak 17 TPS dapat berjalan dengan aman dan lancar," tukasnya.(Uk1)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments