Bhabinkamtibmas Polsek Sungai Rumbai Imbau Tiga Pilar Harus Aktif Menjaga Kondusifitas Kamtibmas

iklan adsense

Bhabinkamtibmas Polsek Sungai Rumbai Imbau Tiga Pilar Harus Aktif Menjaga Kondusifitas Kamtibmas

Dharmasraya, Pionir - Aipda Muspitar Efendi Bhabinkamtibmas Nagari Koto Ranah, Polsek Sungai  Rumbai Polres Dharmasraya melaksanakan giat sambang Kamtibmas dan bersilaturahmi dengan masyarakat binaan di Jorong TPA, Nagari Koto Ranah, Kecamatan Koto Besar, Kabupaten Dharmasraya, Jum'at (28/10/22) pukul 13.30 Wib.

Pada kegiatan sambang itu Aipda Muspitar Efendi mengajak masyarakat untuk bekerjasama serta bahu membahu untuk mewujudkan kondusifitas kamtibmas di Jorong TPA, Nagari Koto Ranah

Pada kesempatan tersebut Aipda Muspitar Efendi menghimbau agar masyarakat selalu berhati-hati dan selalu waspada terhadap aksi penipuan, serta jangan mudah percaya dengan orang yang baru dikenal.

Saat itu Aipda Muspitar Efendi juga mengajak masyarakat agar berperan aktif bersama Bhabinkamtibmas dan unsur tiga pilar nagari untuk menjaga situasi Kamtibmas di tengah masyarakat, baik itu dibidang pencegahan ataupun pengendalian.

"Tiga pilar seperti walinagari, Bhabinsa dan Bhabinkamtibmas harus bersinergi untuk mendeteksi dini gangguan Kamtibmas," ujarnya

Untuk itu, dalam mensinergikan peran ketiga pilar tersebut maka harus memegang beberapa prinsip yang harus dilaksanakan secara bersama-sama yaitu komunikasi intensif, transparansi, sinergi yang harmonis, kesetaraan dalam penyelesaian masalah, komitmen mewujudkan kamtibmas dan membangun kemitraan, ucapnya.

Tidak hanya itu, ketiga unsur ini juga harus dapat membangun kemitraan, berpartisipasi aktif dan juga ikut pro aktif dengan kegiatan masyarakat. Ini dilakukan sekaligus untuk melakukan pendeteksian dan pencegahan dini terhadap ganguan Kamtibmas, tukasnya.(ha)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments