Bhabinkantibmas Polsek Pulau Punjung Monitoring Kesiapan Pelaksanaan Pilwana di Nagari Silago
Dalam giat monitoring tersebut Bhabinkamtibmas bersama Ketua Bamus Nagari Silago Wilri Iswandi, S.Pdi dan Anggota, Ketua Panitia Pemilihan Nagari (PPN) Nagari Silago Endri Yasi, A.Md berserta anggota meninjau kesiapan pelaksanaan sarana prasarana (seperti kotak suara dan lain-lain) Pilwa Petiode 2022 - 2028, sekaligus untuk bersilaturahmi, tetang Aiptu Iswandi.
Dikatakanya, pada Kesempatan tersebut ia juga menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas serta mengajak seluruh elemen masyarakat untuk ikut mensukseskan Pemilihan Walinagari
"Agar Pilwana di Nagari Silago dapat berjalan dengan aman dan sukses, diminta kepada masyarakat untuk datang ke TPS untuk memberikan hak suaranya, pinta Aiptu Iswandi.
Sementara itu Kapolsek Pulau Punjung Iptu Rasfaisal, SH mengatakan, kegiatan monit yang dilakukan Bhabinkantibmas ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dan komunikasi yang baik antara pihak Kepolisian dengan warga masyarakat, sekaligus untuk menggali informasi tentang situasi dan kondisi serta perkembangan kamtibmas di Kenagarian Silago, bahkan pada kesempatan tersebut juga disampaikan ajakan untuk mensukseskan pelaksanaan Pilwana, dengan datang ke TPS untuk menyampaikan hak suaranya, kata Kapolsek.(ha)
0 Comments