Kapolsek Lembah Melintang : Masyarakat Rasakan Manfaat BLT BBM dan Sembako

iklan adsense

Kapolsek Lembah Melintang : Masyarakat Rasakan Manfaat BLT BBM dan Sembako

Lembah Melintang, Pionir—Sejumlah warga, khususnya kelompok masyarakat menengah ke bawah di wilayah hukum Polsek Lembah Melintang, Polres Pasaman Barat, Polda Sumatera Barat (Sumbar), merasakan manfaat bantuan langsung tunai (BLT) dari pemerintah sebagai konsekuensi penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM).

Pernyataan itu disampaikan Kapolsek Lembah Melintang Iptu Zulfikar SH, MH saat bincang-bincang dengan Pionir, Kamis 6 Oktober 2022.

Dikatakan Zulfikar, pengakuan dari masyarakat itu ia temui saat pendistribusian BLT BBM dan Sembako tahun 2022 kepada masyarakat kelompok penerima manfaat (KPM), di Los Pasar Sungai Aur, Nagari Sungai Aua, Kecamatan Sungai Aur, Kabupaten Pasaman Barat, pada pekan lalu.

"Saat itu telah dilaksanakan pendistribusian BLT BBM sebesar Rp300 ribu dan bantuan Sembako sebesar Rp200 ribu, total yang diterima Rp500 ribu,” kata Iptu Zulfikar.

Masyarakat yang menerima bantuan tersebut dengan memenuhi syarat antara lain membawa surat undangan, kartu tanda penduduk, kartu keluarga, dan kartu keluarga sejahtera.

Zulfikar mengatakan, saat itu beberapa orang warga yang ditanyanya mengaku bersyukur dengan adanya BLT BBM dan bantuan sembako tersebut, karena dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

“Menurut beberapa orang warga, uang bantuan tersebut dimanfaatkan untuk membeli beras, telur, minyak goreng, dan beberapa kebutuhan keluarga lainnya,” kta Zulfikar.

Adapun jumlah masyarakat penerima di Nagari Sungai Aua, Kecamatan Sungai Aur adalah sebanyak 1.967 kepala keluarga (KK) dengan rincian bacth 1 sebanyak 1.466 dan bacth 2 sebanyak 501. (Firman Sikumbang)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments