Kapolsek Lembah Melintang Peringati Hari Maulid Nabi Muhammad SAW
Acara ini juga di hadiri oleh Pj. Wali Nagari Ujung Gading Saripada, S.Pdi, Pj. Wali Nagari Persiapan Situak Arjan S.Pd, Bhabinkamtibmas Nagari Ujung Gading Bripka Musliadi Indra, Babinsa Jorong Situak Serma Yudi Wahana, Kepala Jorong Situak Binsar Harisoni, Tokoh Adat Jorong Situak, tokoh Agama Jorong Situak, dan Tokoh Pemuda Jorong Situak, serta 100 orang masyarakat Jorong Situak.
Acara kegiatan dimulai dengan pembacaan ayat suci Al – Quran dan kata sambutan dari Kepala Jorong Situak Binsae Harisoni.
Dalam kesempatan ini Kapolsek Lembah Melintang Iptu Zulfikar SH.,MH, membahas tentang kenakalan anak remaja dan peredaran Narkotika. Beliau menghimbau agar tidak mengikuti balap liar, tawuran serta penyakit masyarakat lainnya, juga menyampaikan tentang bahaya narkoba.
Selanjutnya arahan dari Pj. Wali Nagari Ujung Gading Saripada, S.Pdi yang menegaskan perlunya meneladani apa yang dilakukan oleh Nabi Muhamad SAW.
"Mudah-mudahan kita bisa mengikuti dan menjadikan Nabi Muhamad sebagai suri tauladan bagi kehidupan kita. Karena beliaulah satu-satunya manusia yang sangat mencintai umatnya sampai akhir hayatnya. Sebagai balasannya kita harus mencontoh dan menaati segala perintah dan larangannya.”Ungkap Saparida.
Siswa peserta MDA Masjid AL-Ulya Jorong Situak juga memberikan pidato singkat, lalu peserta didik MDA Masjid AL-Ulya Jorong Situak menyajikan penampilan drama perjalanan nabi Muhammad SAW dari kecil hingga dewasa.
Setelah ceramah agama dari Ustad JA'FAR, acara ditutup dengan makan bersama. (Shee)
0 Comments