Pencurian Buah Sawit Marak, Bhabinkamtibmas Polsek Ranah Batahan Ingatkan Warga
Kata Kapolsek Ranah Batahan, Polres Pasaman Barat, Polda Sumatera Barat (Sumbar) Iptu Muswar Hamidi SE, MH, dalam kesempatan ini, Bhabinkamtibmas Bripka Edi Warman menyampaikan imbauan kamtibmas kepada salah seorang petani sawit bernama Tono (43 tahun), agar selalu waspada dan mengawasi harta benda yang dimiliki, tidak mudah percaya dengan orang tidak dikenal serta jangan pernah terlena dengan situasi aman. karna seperti diketahui, akhir-akhir ini sedang maraknya pencurian buah sawit yang terjadi di Pasaman Barat umumnya.
"Imbauan kamtibmas dan ajakan dari Bhabinkamtibmas Bripka Edi Warman mendapat sambutan yang positif dari yang bersangkutan dan diharapkan imbauan tersebut agar diteruskan kepada warga yang lainnya, sehingga situasi kamtibmas di Nagari Desa Baru aman dan selalu kondusif,” kata Iptu Muswar Hamidi.
Ia pun menegaskan, Polsek Ranah Batahan terus menggencarkan pencegahan munculnya gangguan keamanan dan ketertiban melalui program door to door system atau DDS.
“Salah satu tujuan program ini adalah mencegah pencurian, salah satunya pencurian kelapa sawit yang saat ini dinilai rawan terjadi, karena harga komoditas ini sedang tinggi,” katanya,.
Iptu Muswar Hamidi mengatakan bahwa pada kesempatan Bhabinkamtibmas Bripka Edi Warman juga membahas dan koordinasi tentang pengaktifkan kembali pos kamling yang ad di Nagari Desa Baru.
"Saat itu Bripka Edi Warman mengatakan kepada warga daerah binaannya, kegiatan pos kamling nantinya bertujuan untuk meningkatkan keamanan swakarsa dan sebagai cara untuk memantau dan memberikan motivasi kepada masyarakat agar berpartisipasi aktif mendukung terciptanya kamtibmas.
Dikatakan, kegiatan sambang pos kamling yang akan dilakukan nanti dengan cara menyambangi atau mengunjungi pos keamanan lingkungan atau gardu ronda yang ada di kampung-kampung, pada malam hari. (Firman Sikumbang)
0 Comments