Bhabinkamtibmas Polsek Kampung Dalam Berikan Pemahaman pada Masyarakat
Fakta tersebut ternyata berdampak besar terhadap kehidupan masyarakat hampir di seluruh Indonesia, termasuk masyarakat Korong Kampung Tangah, Nagari Sikucua Timur, yang masuk dalam wilayah hukum Polsek V Koto Kampung Dalam.
Untuk menghadapi persoalan yang dialam oleh masyarakat tersebut, kata Kapolsek V Koto Kampung Dalam, Polres Pariaman, Polda Sumatera Barat (Sumbar) Iptu Jafri SH yang dihubungi Pionir Jumat 11 November 2022, Kapolres Pariaman memerintahkan para Kapolsek jajaran, agar Bhabinkamtibmas meningkatkan kegiatan sambang dan tatap muka dengan warga di daerah binaannya masing-masing, guna memberikan penyuluhan dan imbauan terkait dengan keputusan pemerintah menaikkan harga BBM, serta mencoba mendengar keluhan masyarakat dengan adanya naiknya harga BBM yang sudah ditetapkan oleh pemerintah tersebut.
Iptu Jafri mencontohkan seperti halnya yang dilakukan Briptu Randi Mandala.S Bhabinkamtibmas Nagari Sikucua Timur, pada Jumat siang di Korong Kampuang Tangah, Nagari Sikucua Timur.
"Dalam kegiatan sambang dan tatap muka tersebut, Briptu Randi Mandala menjelaskan pada masyarakat di daerah binaannya, bahwa dengan dinaikkannya harga BBM oleh pemerintah tujuannya adalah pemerintah mencabut subsidi BBM dan menaikkan harga BBM adalah untuk mengalihkan agar subsidi tepat sasaran kepada masyarakat, baik nelayan maupun usaha kecil,” terang Jafri.
Saat itu Briptu Randi Mandala juga menjelaskan bahwa dari data yang ada, ternyata BBM bersubsidi lebih banyak dinikmati golongan yang lebih mampu. Untuk itu kebijakan subsidi dan kompensasi akan disesuaikan agar APBN dapat memberikan banyak manfaat bagi masyarakat. (Firman Sikumbang)
0 Comments