Bhabinkamtibmas Polsek Kampung Dalam Goro Membersihkan Pohon yang Menimpa Rumah Warga
Untuk itu Kapolsek Kampung Dalam Iptu Jafri SH memerintahkan anggotanya khusunya Bhabinkamtibmas untuk memantau terus situasi di wilayah binaannya masing-masing.
Menindak lanjuti perintah Kapolsek tersebut, Bripka Del Harianto, Bhabinkamtibmas Nagari Campago Selatan bersama Wali Korong Simpang Setia, Hendra, pada Kamis pagi 17 November 2022, mendatangi sebuah rumah warga bernama Mayulis, yang rumahnya tertimpa pohon kelapa dan mengenai dapur akibat badai dan angin kencang.
Menurut Kapolsek Kampung Dalam, Polres Pariaman, Polda Sumatera Barat, Iptu Jafri SH yang dihubungi Pionir, Senin 21 November 2022, saat itu Bripka Del Harianto bersama warga setempat melaksanakan gotong royong membersihkan pohon dan membersihkan puing-puing bangunan yang rusak akibat tertimpa pohon.
“Hari Kamis itu Bripka Del Harianto bersama masyarakat melaksanakan gotong royong dalam rangka membersihkan pohon mangga yang menimpa salah satu rumah warga dan membersihkan puing-puing bangunan yang berjatuhan,” kata Jafri.
Dikatakan Jafri, pohon kelapa yang tumbang saat itu diakibatkan hujan yang disertai angin kencang, sehingga menimpa bagian dapur rumah milik Mayulis di Korong Simpang Setia. (Firman Sikumbang)
0 Comments