Bhabinkamtibmas Polsek Koto Baru, Pasang Spanduk Rumah Layanan Pengaduan Bhabinkamtibmas di Nagari Binaan
Salah satunya melalui pemasangan spanduk rumah layanan Pengaduan Bhabinkamtibmas di Nagari Binaan, di setiap kantor wali nagari dalam wilayah hukum Polsek Koto Baru, Kamis (10/11/22).
Hal ini bertujuan, untuk memberikan kemudahan kepada masyarakat, bila terjadi permasalahan ditengah masyarakat untuk berkonsultasi dengan Bhabinkamtibmas dalam menjaga situasi kamtibmas yang kondusif. Sehingga permasalahan yang akan muncul dapat cepat dicarikan solusinya.
Kapolres Dharmasraya AKBP Nurhadiansyah melalui Kapolsek Koto Baru Iptu Iin Cendri, SH. MM, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu dari Progam Kapolri guna memberikan pelayanan prima kepada masyarakat.
"Dengan hal ini tentunya masyarakat akan merasa terbantu, apabila kita proaktif ditengah masyarakat dalam menyelesaikan permasalahan yang terjadi sekarang dan yang akan datang,” ungkap Kapolsek.
Ditambahkannya, salah satu tugas pokok Bhabinkamtibmas yakni sebagai ujung tombak kepolisian untuk mengetahui permasalahan yang terjadi pada nagari binaaanya.
“Karena setiap permasalahan yang terjadi itu bhabinkamtibmas tentu lebih tahu perkembangan yang terjadi dalam nagari tempat dia ditugaskan,” bebernya.
Seiring dengan program Polri itu, saat ini lanjut Kapolsek, setiap anggota Bhabinkamtibmas Polsek Koto Baru sudah memasang bener pelayanan kepolisian dan sekaligus memberikan sosioaliasi kepada masyarakat terutama bagi yang membutuhkan bantuan pihak kepolisian.
Selanjutnya sebut Iptu Iin Cendri, terkait dengan layanan pengaduan tersebut juga dilengkapi dengan nomor telepon dan WA setiap anggota Bhabinkamtibmas, dan termasuk Facebook Bhabinkamtibmas, yang juga disertai dengan Facebook, Instragram Polsek Koto Baru. “Artinya agar semua akses jejaring masyarakat bisa masuk,” bebernya.
Diharapkan dengan adanya bener atau sepanduk yang sudah terpasang di beberapa setiap nagari dapat dijadikan sebagai motivasi bagi Babinkamtibmas dalam bertugas, ujarnya. (ha)
0 Comments