Bhabinkamtibmas Polsek Lembah Melintang Lakukan Pengamanan Penyaluran BLT DD

iklan adsense

Bhabinkamtibmas Polsek Lembah Melintang Lakukan Pengamanan Penyaluran BLT DD

Lembah Melintang, Pionir--Untuk memastikan berjalannya penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) dengan aman dan tertib, Bhabinkamtibmas Polsek Lembah Melintang untuk Nagari Sungai Aua, Kecamatan Sungai Aur melakukan pengamanan dan pendampingan, bertempat Kanton Kas Pembantu Bank Nagari Sungai Aur, pada Selasa pagi 1 November 2022.

Kata Kapolsek Lembah Melintang, Polres Pasaman Barat, Polda Sumatera Barat (Sumbar), Iptu Zulfikar, SH, MH pengamanan dan pendampingan yang dilakukan oleh personelnya tersebut adalah penyaluran dana BLT DD tahun anggaran 2022, berupa uang tunai sebesar Rp300.000 untuk satu bulan, yaitu untuk bulan Oktober.

“Bantuan BLT DD yang diberikan itu adalah sebesar 300 ribu rupiah untuk bulan Oktober, untuk masing-masing kepala kelurga yang telah terdaftar sebanyak 318 Kepala Keluarga,” kata Zulfikar

Ia mengatakan, pengamanan dan pendampingan ini dilakukan agar BLT-DD kepada 318 kepala keluarga bisa tersalurkan dengan tepat sasaran dan dapat berjalan tertib serta tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19.

Saat itu Bhabinkamtibmas Lembah Melintang tidak lupa memberikan imbauan Kamtibmas dan menyarankan agar dana yang diterima tersebut dapat digunakan sebaik-baiknya. (Firman Sikumbang)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments