Bhabinkamtibmas Polsek Sungai Rumbai Ajak Perangkat Nagari Jaga Kondusifitas Kamtibmas
"Dalam silaturahmi dengan perangkat nagari itu, untuk memberikan himbauan kamtibmas agar selalu menjaga keamanan lingkungan sekitar, untuk mewujudkan kamtibmas yang aman dan kondusif", ungkap Brigadir Robbi Frans Visco pada Pionir.
Dikatakanya, melalui perangkat nagari tersebut, dia menitipkan beberapa pesan kamtibmas agar warga masyarakat dapat meningkatkan kewaspadaan untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan, serta mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan di lingkungan tempat tinggal masing-masing.
"Kegiatan silaturahmi ini rutin dilaksanakan sebagai upaya untuk mendekatkan diri kepada perangkat nagari, toga, tomas, dan tokoh pemuda serta warga masyarakat untuk memberikan pesan-pesan dan himbauan kamtibmas", imbuhnya
lanjut ia mengatakan, kegiatan sambang dan silaturahmi yang dilakukannya ini sebagai upaya Polri membangun interaksi sosial yang erat dengan masyarakat yaitu keberadaan nya menjadi bentuk kedekatan antara warga masyarakat dengan Polri. (ha)
0 Comments