Kapolres Pasaman Barat Jenguk Anak Anggotanya Yang Sedang Sakit

iklan adsense

Kapolres Pasaman Barat Jenguk Anak Anggotanya Yang Sedang Sakit

Pasaman Barat,Pionir – Wujud perhatian dan kasih sayang terhadap anggotanya ditunjukkan oleh seorang Kepala Kepolisian Resor Pasaman Barat AKBP M. Aries Purwanto, S.I.K, M.M menyempatkan waktunya untuk menjenguk anak dari personelnya, Kasium Polres Pasaman Barat Aipda Boy Martion yang sedang sakit dirumahnya yang berada di Jambak Jalur 8, Jorong Jambak, Nagari Lingkuang Aua, Kecamatan Pasaman, Kabupaten Pasaman Barat, Jumat siang (25/11/2022).

Kapolres Pasaman Barat dating kerumah Aipda Boy Martion tersebut untuk memberikan dukungan moril agar tabah dalam menghadapinya, karena sesungguhnya sakit itu adalah ujian dan juga memberikan tali asih dengan harapan sedikit membantu biaya perawatan selama menjalani perawatan.

Menurutnya, ini sudah menjadi tradisi selama menjabat Kapolres, apabila mengetahui ada personel atau anaknya yang sedang sakit langsung menjenguknya.

“Dengan menjenguk keluarga anggota yang sakit diharapkan mampu memberi motivasi dan semangat semoga cepat diberikan kesehatan oleh Tuhan Yang Maha Kuasa dan dapat beraktifitas seperti semula,” tambahnya.

M. Aries menambahkan kegiatan ini selain sebagai wujud rasa kebersamaan dan kepedulian pimpinan, juga untuk memberikan dukungan moril terhadap anggota dan keluarganya.

Sebelumnya, putra Aipda Boy Martion Hadid Fathul Najdwan yang bersekolah di SD Alamqu Ainur Rahmah yang duduk di kelas 1 ini sudah 3 hari demam, dalam kesempatan tersebut Kapolres Pasaman Barat mewakili keluarga besar Polres Pasaman Barat menyampaikan turut prihatin atas ujian yang saat ini menimpa Aipda Boy Martion.

Lebih lanjut, Kapolres Pasaman Barat juga mendoakan ananda Hadid Fathul Najdwan agar segera diberikan kesembuhan, sehingga dapat bersekolah seperti sediakala. (HumasResPasbar)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments