Melalui Giat DDS/THTS Bhabinkamtibmas Polsek Koto Baru Ajak Masyarakat Jaga Kondusifitas Kamtibmas

iklan adsense

Melalui Giat DDS/THTS Bhabinkamtibmas Polsek Koto Baru Ajak Masyarakat Jaga Kondusifitas Kamtibmas

Koto Baru, Pionir-- Upaya menjaga keamanan lingkungan sangatlah penting. Seluruh elemen masyarakat harus  berpartisipasi mendukung terciptanya keamanan lingkungan untuk mengantisipasi kemungkinan terjadinya tindak kejahatan.

Hal itu di ungkapkan Bhabinkamtibmas Bhabinkamtibmas Nagari Sungai Langkok, Polsek Koto Baru, Polres Dharmasraya, Polda Sumatera Barat (Sumbar)  Bripka Eko Tuis Susilo saat melakukan giat Door To Door Sestym (DDS) di daerah binaanya di Nagari Sungai Langkok Kecamatan Tiumang  Kabupaten Dharmasraya, Rabu 2 November 2022.

Pada kesempatan itu Bripka Eko Tuis Susilo menyampaikan pesan pesan kamtibmas, serta mengajak warga masyarakat agar terus menjalin komunikasi yang baik dan bersama-sama menjaga keamanan untuk membantu tugas-tugas kepolisian dalam menciptakan kondusifitas kamtibmas.

“Kami mengajak kepada seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga kondusifitas Kamtibmas. Karena tanpa bantuan dari masyarakat upaya dalam pemeliharaan Kamtibmas tidak akan berjalan dengan baik, ungkapnya.

Eko Tuis Susilo mengatakan, bagi warga yang mengetahui adanya aksi yang bisa menimbulkan gangguan Kamtibmas hendaknya segera mungkin menghubungi Bhabinkamtibmas atau langsung melapor ke kantor Polisi terdekat untuk mengantisipasi supaya tidak sampai meresahkan masyarakat,” ujarnya.

Sementara itu, Kapolsek Koto Baru Iptu Iin Cendri. SH, MM mengatakan, kegiatan DDS yang dilakukan oleh anggotanya tersebut merupakan salah satu cara untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif, baik untuk mencegah tindak kejahatan ataupun untuk mempererat tali silaturahmi antara polisi dan masyarakat, tukasnya (Firman Sikumbang)


iklan adsense

Post a Comment

0 Comments