Bhabinkamtibmas Nagari Gasan Gadang DDS Dengan Para Ibu UMKM

iklan adsense

Bhabinkamtibmas Nagari Gasan Gadang DDS Dengan Para Ibu UMKM

Pariaman, Pionir - Guna mewujudkan keamanan dan ketertiban serta mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas di  wilayah hukum Polsek Sungai Limau Polres Pariaman, bhabinkamtibmas selalu meningkatkan kegiatan sambang, dan sekaligus silaturahmi dengan warga masyarakat wilayah binaan.

Kegiatan tersebut juga dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Nagari Gasan Gadang Bripka Syafri Nofiardi. Kali ini, dengan melaksanakan kegiatan door to door system (DDS) dengan Ibu-ibu yang berusaha UMKM di Pasir Trans Gasan Gadang, Kecamatan Gasan Gadang, Kabupaten Padang Pariaman, Selasa (20/12/2022).

Di kesempatan tersebut, Bhabin menyampaikan himbauan kamtibmas, agar para ibu yang berusaha UMKM selalu berhati-hati terhadap berbagai macam modus penipuan.

"Hati-hati terhadap modus penipuan via telepon/SMS/WA yang          mengatasnamakan pejabat atau badan pemerintah yang berusaha mendapatkan data dan informasi pribadi dengan iming-iming sejumlah uang maupun produk branded," kata Bripka Syafri Nofiardi disela-sela kegiatan.

Dalam kunjungan itu, bhabin juga mendukung dan mensuport terhadap usaha mikro pembuatan kue kering yang dijalankan oleh para ibu tersebut, karena dapat meningkatkan perekonomian.

"Kita ikut memberikan pembinaan dan motivasi pada pengusaha mikro agar terus meningkatkan usahanya," tuturnya.

Terpisah, Kapolsek Sungai Limau Iptu Diki Satria, SH menyebutkan, dengan rutin melaksanakan DDS, harapannya akan terjalin kemitraan antara kepolisian dan masyarakat. Sehingga kondusifitas Kamtibmas tetap terpelihara. (UK1)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments