Bhabinkamtibmas Polsek Kampung Dalam Himbau Orangtua/Niniak Mamak Larang Kegiatan Orgen Tunggal

iklan adsense

Bhabinkamtibmas Polsek Kampung Dalam Himbau Orangtua/Niniak Mamak Larang Kegiatan Orgen Tunggal

Pariaman, Pionir - Untuk terjalinnya komunikasi yang baik antar warga dan kepolisian, Bhabinkamtibmas Polsek Kampung Dalam jajaran Polres Pariaman melaksanakan kegiatan Door to door system (DDS) dan Tiada Hari Tanpa Silaturahmi (THTS) di wilayah binaan.

Seperti yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Nagari Sikucua Timur Brigadir Randi Mandala.S dengan mengunjungi warga masyarakat di Korong Simpang Matua Nagari Sikucua Timur, Kamis (12/1/2023) Pukul 12.30 WIB.

Di kesempatan itu Bhabinkamtibmas Brigadir Randi Mandala.S, DDS/THTS dengan orangtua atau pun niniak mamak.

Bhabinkamtibmas menghimbau agar orangtua atau niniak mamak di Simpang Matua agar melarang anak kemanakan dalam mengadakan kegiatan hiburan orgen tunggal.

Sekaitan itu Bhabinkantibmas mengharapkan warga dapat melaporkan, apabila ditemukan kegiatan orgen tunggal di wilayahnya masing-masing yang tidak mempunyai izin, agar segera ditindak lanjuti.

"Tujuannya agar tetap tercipta situasi dan kondisi kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polsek Kampung Dalam," tuturnya. (UK1)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments