Kapolsek Sungai Geringging Terima Kunjungan PPK

iklan adsense

Kapolsek Sungai Geringging Terima Kunjungan PPK 

Pariaman Kota, Puonir -Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Sungai Geringging mengunjungi Mako Polsek Sungai Geringging, Polres Pariaman, Selasa (10/1/23).

Kedatangan PPK Kecamatan Sungai Geringging tersebut di sambut langsung oleh Kapolsek Sungai Geringging Iptu Bambang Adrian, SH.

Dalam kesempatan tersebut Kapolsek Sungai Geringging Iptu Bambang Adrian, SH menyampaikan, bahwa kunjungan PPK tersebut dalam rangka menjalin hubungan yang baik antara Polsek dengan PPK Kecamatan Sungai Geringging, serta menjalin koordinasi dan komunikasi yang lebih erat lagi guna bersama-sama menjaga stabilitas, kondusifitas kamtibmas menjelang Pemilihan Umum tahun 2024 nanti.

"Kami juga menyampaikan himbauan agar PPK nantinya dapat berkomunikasi dan kordinasi terkait tahapan dan proses Pemilu dengan Forkopimcam untuk meminimalisir potensi hambatan serta kendala dalam tiap tahapan pemilu", ungkap Iptu Bambang Adrian.

Dilanjukannya, apabila ada informasi tahapan Pemilu mohon di informasikan kepada piha Kepolisian.

Kapolsek berharap silaturahmi ini merupakan langkah awal dalam membangun sinergitas antara PPK dan pihak keamanan serta Forkopimcam dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban jelang tahapan Pemilu 2024 mendatang, ucap Iptu Bambang Adrian lagi.

Semoga pertemuan ini menjadi sarana untuk memperkuat silaturahmi dan sekaligus untuk melakukan koordinasi dalam menyongsong Pemilu 2024 mendatang, pungkas Kapolsek.(henni andri)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments