Melalui Giat DDS Bhabinkamtibmas Polsek Koto Baru Jalin Silaturahmi dengan Masyarakat Nagari Ampalu

iklan adsense

Melalui Giat DDS Bhabinkamtibmas Polsek Koto Baru Jalin Silaturahmi dengan Masyarakat Nagari Ampalu

Koto Baru, Pionir - Door to Door System/Tiada Hari Tanpa Silaturahmi (DDS/THTS) merupakan kegiatan sambang atau kunjungan ke masyarakat atau dari satu rumah ke rumah lainnya di daerah binaan yang secara rutin dilakukan oleh Bhabinkamtibmas, untuk membuhul silaturahmi dan menjalin kemitraan dengan warga guna mencari informasi yang berkembang sekaligus menyampaikan pesan-pesan kamtibmas.

Seperti yang dilakukan oleh Briptu Ahmad Taufik Bhabinkamtibmas di Kanagarian Ampalu, Jumat (6/1/23) kemarin.

“Kegiatan ini sudah menjadi tugas rutin kami sebgai Bhabinkamtibmas untuk melakukan kunjungan ke warga melalui giat DDS/THTS (Door To Door System), untuk menjalin silaturahmi, dengan masyarakat sambil menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, dan himbauan untuk selalu menjaga kamtibmas agar tetap kondusif”, ujar Briptu Ahmad Taufik.

Dengan kedatangan Bhabinkamtibmas selaku ujung tombak Polri di masyarakat, masyarakat Nagari Ampalu merasa nyaman, dan masyarakat berharap kegiatan ini agar terus dilaksanakan. “Kami mengucapkan banyak terimakasih kepada Bhabinkamtibmas atas kunjungannya kerumah saya mudah-mudahan selalu diberikan kelancaran dalam menjalankan tugas melindungi dan melayani masyarakat,” ungkap mereka saat bincang-bincang ketika itu.

Kegiatan sambang daerah binaan melalui giat DDS/THTS ini merupakan kegiatan wajib dan rutin dilaksanakan, karena Bhabinkamtibmas merupakan ujung tombak bagi Kepolisian untuk mengetahui segala informasi dan situasi yang berkembang di daerah binaannya, agar kamtibmas tetap kondusif, pungkasnya. (henna andri)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments