Bhabinkamtibmas Polsek VII Koto Sungai Sarik Monitor Kegiatan Pantarlih Sekaligus Imbau Warga Jaga Kamtibmas

iklan adsense

Bhabinkamtibmas Polsek VII Koto Sungai Sarik Monitor Kegiatan Pantarlih Sekaligus Imbau Warga Jaga Kamtibmas

Sungai Sarik, Pionir-- Bhabinkamtibmas Nagari Batu Kalang, Polsek VII Koto Sungai Sarik, Polres Padang Pariaman, Polda Sumatera Barat (Sumbar) Aiptu Mai Efrizon melaksanakan giat Tiada Hari Tanpa Silaturahmi (THTS) dan Door to Door System (DDS), sekaligus memonitor kegiatan pantarlih tentang coklit (Pencocokan dan Penelitian) untuk pemilu tahun 2024 di Kantor Nagari Batu Kalang  Kecamatan Padang Sago, Kabupaten Padang Pariaman, Selasa 14 Februari 2023.

Kata Aiptu Mai Efrizon pada Pionir, dengan dilaksnakan Coklit ini, tandanya tahapan Pemilu sudah dimulai, untuk mensukseskan tahapan Pemilu 2024 tersebut, kita mengajak seluruh warga masyarakat Nagari Batu Kalang  Kecamatan Padang Sago untuk memberikan data sebenar-benarnya kepada petugas Pantarlih saat dilakukan pendataan dan penelitian.

"Manfaatkan kesempatan ini. Karena kita memiliki hak untuk menentukan (nasib) bangsa melalui Pemilu. Maka kita berharap kepada warga masyarakat agar ikut berpartisipasi dalam Pemilu Tahun 2024 nanti. Jangan sampai golput, karena masa depan bangsa ini ditentukan oleh masyarakat, ujar Aiptu Mai Efrizon.

Pada giat THTS dan DDS tersebut Aiptu Mai Efrizon juga mengimbau warga binaanya agar selalu waspada terhadap gangguan kamtibmas, sebab menjelang datangnya bulan Ramadhan biasanya kasus kriminalitas meningkat. Untuk itu kita imbau kepada warga masyarakat agar meningkatakan pengawasan di lingkungan masing-masing. Kapan perlu aktifkan kembali ronda malam, untuk mencegah terjadinya tindak kriminalitas, ucapnya.

Dikatakan Aiptu Mai Efrizon, kegiatan ronda malam itu dilakukan untuk mencegah dan menutup ruang gerak para pelaku kriminalitas. Kendati  situasi kamtibmas di Nagari Batu Kalang cukup aman dan kondusif, akan tetapi kita tidak boleh lengah atau terlena dengan keadaan ini, justru kita harus lebih waspada dan peka terhadap situasi dan kondisi yang senantiasa bisa berubah tanpa kita sadari, "kejahatan bisa terjadi kapan saja, dimana saja selagi ada niat dan kesempatan, ujarnya. 

"Diharapkan dengan dilakukanya ronda malam mampu mengantisipasi kemungkinan terjadinya gangguan Kamtibmas, sekaligus memberikan rasa aman bagi masyarakat,” ungkapnya. (Firman Sikumbang)


iklan adsense

Post a Comment

0 Comments