Memperingati Hari Gizi Nasional ke-63, Bhabinkamtibmas Nagari Simalidu Polsek Koto Baru Hadiri Giat Penilaian Posyandu Terintregasi
Kegiatan tersebut selain di hadiri Bhabinkamtibmas Nagari Simalidu, juga hadir dalam kegiatan tersebut, Kadis Kesehatan Kabupaten Dharmasraya yang diwakili oleh KabidKesmas Kabupaten Dharmasraya Radiati, S.ST, M.M, Kepala UPT Puskesmas Sitiun II Juerti, S.ST, M.M beserta Staf, Wali Nagari Simalidu Saleh beserta Ketua TPPKK Nagari Simalidu, Bidan Desa se-Kenagarian Simalidu, dan Kader Posyandu Nagari Simalidu, serta masyarakat yang terdiri dari lansia, ibu hamil, dan ibu balita.
Pada saat itu Brigadir Mei Jon Saputra menyampaikan apresiasinya atas terlaksananya kegiatan ini. Di samping itu juga berharap kepada kader posyandu semoga selalu diberi kesehatan dan berkah atas semua pengabdian yang sudah dilaksanakan selama ini dalam membantu masyarakat.
Dalam kegiatan ini juga dilaksanakan kegiatan diskusi tentang gizi dengan tema "Isi Piringku Dalam Upaya Pencegahan Stanting."
"Untuk itu, mari sama-sama mencegah stunting dengan mengkonsumsi protein hewani," jelasnya
Kata Brigadir Mei Jon makna, Isi Piringku adalah pengganti konsep 4 Sehat 5 Sempurna. Konsep lama tersebut kini tidak lagi mengakomudasi pemenuhan gizi seimbang, untuk itu masyarakat harus mengurangi konsumsi gula, garam, dan lemak.
"Porsi Isi Piringku terdiri dari makanan pokok yakni sumber kabohidrat dengan porsi 2/3 dari 1/2 piring. Lalu dilengkapi dengan lauk pauk dengan porsi 1/3 dari 1/2 piring", bebernya.
Brigadir Mei Jon menjelaskan, untuk setengah piring lainnya di isi dengan porsi sayur-sayuran dengan jumlah porsi 2/3 dan buah-buahan dengan porsi 1/3. Panduan makan sehat tersebut tidak hanya membuat kenyang, tetapi juga memastikan tubuh sehat dan cukup gizi.
Namun sayangnya, masih banyak masyarakat yang belum mengetahui Kampanye Isi Piringku. Padahal dengan menerapkan Isi Piringku, stunting bisa dicegah sejak awal, pungkasnya. (henni andri)
0 Comments