Bhabinkamibmas Polsek Kampung Dalam Imbau Betapa Pentingnya Pendidikan
Pendidikan itu ada bersifat formal, non formal dan informal, contohnya bersifat formal yaitu Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), Sekolah Menegah Atas (SMA) dan Perguruan Tinggi. Sedangkan pendidikan non formal yaitu dengan cara mengikuti kursus atau bimbingan belajar dan lain sebaginya, kata Bhabinkamtibmas Nagari Sikucua Utara, Polsek Kampung Dalam, Polres Pariaman Kota Brigadir Randi Mandala.S saat melakukan giat sambang bersama Ibu-Ibu di daerah binaannya di Korong Bukik Bio Bio, Selasa 14 Maret 2023 kemaren.
Brigadir Randi Mandala mengatakan, betapa pentingnya pendidikan bagi anak-anak kita. Pendidikan akan berdampak besar bagi masa depan mereka, sehingga dengan pendidikan mereka akan mampu menata masa depanya dengan bijaksana, dan dapat berfikir lebih kritis dalam memecahkan suatu masalah yang terjadi didalam kehidupannya.
"Melalui pendidikan kita bisa membantu pemerintah untuk menciptakan lapangan pekerjaan sehingga tidak banyak pengangguran,"ujarnya.
Dikatakannya, begitu banyak hal penting yang didapat ketika kita mengetahui makna dari pentingnya pendidikan tersebut.
Oleh karena itu, hendaknya para Ibu-Ibu mulai menyadari betapa pentingnya pendidikan tersebut bagi kelangsungan masa depan anak-anak mereka, tukasnya (Firman Sikumbang)
0 Comments