Direktur Samapta Polda Sumbar Terjunkan Tujuh Puluh Empat Personil Amankan Pasar Pabukoan Selama Bulan Ramadhan 1444 H

iklan adsense

Direktur Samapta Polda Sumbar Terjunkan Tujuh Puluh Empat Personil Amankan Pasar Pabukoan Selama Bulan Ramadhan 1444 H

Padang, Pionir --74 (tujuh puluh empat) Personil Dalmas Ditsamapta Polda Sumbar dikerahkan untuk pengamanan kegiatan pasar pabukoan/pasar tumpah selama bulan Ramadhan 1444 Hijiriah.

Kegiatan pengamanan ini dilakukan selain memberikan kenyaman dan keamanan kepada masyarakat juga sebagai ladang amal bagi personil yang bertugas di setiap pasar tumbah tersebut. Sebab Allah Azzawajalla menjanjikan kepada umat nya setiap beramal kebaikan Allah pasti akan membalas dengan kebaikan pula. Apalagi saat ini momen bulan Ramadhan. Allah Azzawajalla pasti akan melipatkan gandakan setiap amal kebaikan yang dilakukan.

Oleh karena itu, selaku Direktur Direktorat Samapta Polda Sumbar, Kombes Pol Akhmadi. S.Ik bersama personelnya tidak pernah ragu untuk memberikan kebaikan kepada siapa saja yang membutuhkan bantuan dan pertolongan. Kendati tidak ada penawaran atau permintaan, selaku abdi masyarakat Personil Ditsamapta Polda Sumbar tak jarang kita temui disetiap kegiatan keramaian masyarakat.

Seperti di pasar Pabukoan di Simpang Tinju Nanggalo, seputaran Simpang MAN 2 Gunung Panggilun, di pasar Alai, seputaran GOR H. Agus Salim, seputaran jalan Jati, depan RSUP. dr M Djamil,  Fakultas Unand, seputaran jalan Bahari dan di jalan Ujung Gurun. Kawasan ini di sinyalir rawan macet pada saat menjelang waktu bedug datang.

Akhmadi mengatakan, penempatan personel dalam melakukan pengamanan dan pengaturan lalu lintas di pasar pabukoan itu untuk mencegah gangguan kamtibmas serta mencegah kemacetan di lokasi pasar pabukoan tersebut.

“Sehingga masyarakat yang akan berbelanja memenuhi kebutuhan untuk berbuka puasa serta para pedagang merasa terlayani dan terayomi dengan keberadaan personil di lapangan,” ujarnya.

Lanjut Akhmadi mengatakan, pada saat itu personil juga mengimbau kepada masyarakat khususnya warga yang akan berbelanja kebutuhan berbuka untuk mematuhi segala peraturan berlalu lintas, parkir kendaraan dengan baik dan aman serta waspada terhadap barang bawaan, dan jangan memakai barang mewah yang berlebihan.

"Keamanan dan ketertiban tidak akan mampu dicapai, apabila tidak didukung oleh peran aktif warga masyarakat itu sendiri,"ujarnya

Hal ini dilakukan untuk mengoptimalkan pelayanan Kepolisian pada masyarakat sebagai pelayan, pelindung dan pengayom masyarakat, dimana anggota polri merupakan representasi negara yang harus benar-benar hadir di tengah-tengah masyarakat dan kehadirannya itu dapat dirasakan serta memberikan kontribusi yang positif bagi masyarakat, katanya.

"Apabila ada melihat hal-hal yang mencurigakan atau menemukan tindak pidana, kami meminta agar segera dilaporkan melalui petugas yang ada di lapangan atau menghubungi call center pelayanan kepolisian ke nomor 110,” ucapnya. (Firman Sikumbang)


iklan adsense

Post a Comment

0 Comments