Laga Final Turnamen Sepakbola ABS CUP-11 Kabupaten Dharmasraya Berjalan Sukses
Bukan kali itu saja, kerusuhan yang terjadi di sepak bola Indonesia kerap terjadi dan memakan korban. Belum lama ini, seorang suporter PSS Slemen meninggal dunia karena pengeroyokan pada akhir Agustus 2022.
Sebelumnya, dua orang suporter Persib Bandung juga meninggal dunia usai pertandingan melawan Persebaya pada Juni 2022.
Untuk mengantisipasi hal itu, agar tidak terjadi pada saat laga Final Turnamen Sepakbola ABS CUP-11 yang berlangsung di Lapangan Sepak Bola Jorong Ampang Kuranji Nagari Silago, Kapolsek Pulau Punjung Iptu Rasfaizal. SH mengintruksikan personilnya untuk melakukan pengamanan pada pertandingan tersebut.
Seperti yang di lakukan Bhabinkantibmas Nagari Silago Aiptu Iswandi bersama Bhabinkantibmas Nagari Banai Aipda Alfajri Septian, Sabtu 04 Maret 2023.
Rasfaizal mengatakan, pengamanan tersebut dilakukan sebagai antisipasi terjadinya hal-hal yang tidak di inginkan yang dapat mengganggu kelancaran pertandingan sepak bola tersebut, serta memberi rasa aman kepada masyarakat baik pemain maupun penonton.
“Pengamanan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat, baik pemain, penitia pertandingan maupun penonton sehingga turnamen sepak bola tersebut berjalan aman, tertib dan lancar,” jelasnya.
Lanjut Rasfaizal mengatakan, pada pertandingan Final Turnamen Sepakbola ABS CUP-11 itu di menangkan oleh Kesebelasan Perseko Koto Baru dengan Skor 2-0. Saat itu tim Perseko Koto Baru berhadapan dengan Kesebelasan Benai yang di pimpin oleh Wasit Yasri.
"Alhamdulillah saat pertandingan berlangsung berjalan aman dan lancar," katanya.
Dikatakanya, saat pertandingan berlangsung yang kita takuti adalah terjadinya kegaduhan antar suporter.
Sebab kata Rasfaizal popularitas sepak bola dan fanatisme pendukung bisa menjadi alasan di balik kerusuhan. Namun berkat pengamanan yang di berikan personil pertandingan final tersebut berjalan dengan aman dan lancar.
Hadir dalam laga Final Turnamen Sepakbola ABS CUP-11 itu anggota DPRD Kabupaten Dharmasraya Sasmi Erli. S.Pd, M. Pdi, Kapolsek Pulau Punjung di wakili oleh Kapolsubsektor Sembilan Koto/Bhabinkantibmas Nagari Silago Aiptu Iswandi, Wali Nagari Banai H. Irmandes. S. Pd.I, Wali Nagari Silago Muhammad Ramli, Ketua Bamus Nagari Silago Wilri Iswandi, S. Pdi, Ketua KAN Nagari Silago Daprianto DT Mantari Aalam, Bhabinkantibmas Nagari Banai Aipda Alfajri Septian, Babinsa Nagari Lubuk Karak/Ketua Pemuda Nagari Silago Sertu Epi Suriadi.
Juga tampak hadir Kepala Jorong Ampang Kuranji Dasrion Hari, Kepala Jorong Agung Batu Rido, Kepala Jorong Singgolan-1 Rento Harahap, Ketua Pemuda Nagari Banai Tito Elfajar, Ketua Pemuda Nagari Koto Nan Empat Dibawuah Mutra Suwandi, Ketua Pemuda Jorong Ampang Kuranji Muhammad Ridwan, Ketua Panitia Turnamen Zultabri dan jajaran panitia, serta para Ninik Mamak, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Pemuda Jorong Ampang Kuranji, dan Suporter dan Penonton berkisar 600 orang, tukasnya (Firman Sikumbang)
0 Comments