Perekonomian Susah, Bhabinkamtibmas Minta Masyarakat Bersabar

iklan adsense

Perekonomian Susah, Bhabinkamtibmas Minta Masyarakat Bersabar

Kampung Dalam, Pionir—Diakui atau tidak, sejak April hingga awal Januari 2021, Covid-19 telah menjangkit lebih dari 86,1 juta orang dan merenggut nyawa 1,86 juta orang di dunia.

Di sisi lain tren kasus positif terus meningkat di hampir semua negara termasuk Indonesia. Bahkan, beberapa negara harus bertarung menghadapi gelombang kedua Covid-19 akibat kasus infeksi kembali naik yang menyebabkan pembatasan wilayah dan sosial terpaksa diberlakukan lagi.

Beriringan dengan itu, perekonomian negara dan masyarakat pun terus merosot pula. Fakta ini dialami oleh masyarakat di berbagai daerah di Indonesia, termasuk di Kabupaten Padang Pariaman maupun Kota Pariaman, Provinsi Sumatera Barat. 

Seperti yang dialami oleh masyarakat di wilayah hukum Polres Pariaman, Polda Sumatera Barat (Sumbar). Lantaran biaya hidup semakin mahal dari hari ke hari, dari mulai membeli bahan makanan dan kebutuhan rumah tangga lainnya, akibat pandemi Covid-19, ditambah pula pemerintah mengambil kebijakan menaikan harga BBM, kehidupan yang dilalui masyarakat terasa semakin berat pula.

Untuk mengantisipasi gejolak di tengah-tengah masyarakat, Kapolres Pariaman AKBP Abdul Aziz SIK memerintahkan selurih personelnya, terutama para Bhabinkamtibmas agar terus mengedukasi masyarakat di daerah binaannya masing-masing.

Menindaklanjuti perintah Kapolres tersebut, Kapolsek Kampung Dalam, Iptu Jafri, SH memerintahkan Bripka Del Harianto selaku Bhabinkamtibmas Nagari Campago Selatan untuk melakukan sosialisasi dan mengedujasi masyarakat, pada Selasa siang 28 Febuari 2023, di Korong Simpang Ampek Toboh.

Kata Iptu Jafri, pada kesempatan itu Bripka Del Harianto mengingatkan masyarakat untuk bersabar dan jangan sampai mengambil langkah yang bertentangan dengan hukum, serta menjadikan alasan kehidupan ekonmi yang susah untuk melakukan tindakan pencurian. 

"Pada kesempatan itu Bripka Del Harianto juga mengingatkan masyarakat agar tetap waspada terhadap tindak kejahatan, seperti pencurian ternak,” kata Jafri. (Rangga EK Fadil)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments