Sambangi Petugas Pos Kamling Bhabinkamtibmas Polsek Sungai Rumbai Imbau Warga Tingkatkan Kewaspadaan

iklan adsense

Sambangi Petugas Pos Kamling Bhabinkamtibmas Polsek Sungai Rumbai Imbau Warga Tingkatkan Kewaspadaan

Sungai Rumbai, Pionir--Dalam rangka meningkatkan sinergitas antara Polri dengan masyarakat serta untuk mewujudkan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, 

Bhabinkamtibmas Polsek Sungai Rumbai, Polres Dharmasraya, Polda Sumatera Barat (Sumbar) Bripka Saparudin menyambangi petugas ronda malam di Pos Kamling Nagari Koto Gadang  Kecamatan Koto Besar, Kabupaten Dharmasraya, Minggu 5 Maret 2023.

Bripka Saparudin mengatakan, pada malam itu ia sengaja berkunjung ke Poskamling tersebut dalam rangka meningkatkan sinergitas dan kemitraan dengan tokoh masyarakat guna menjaga dan mewujudkan Kamtibmas yang aman dan kondusif serta mencegah terjadinya segala  bentuk gangguan Kamtibmas.

"Kita akan terus membangun kemitraan dengan masyarakat, dengan cara bersilaturahmi serta berdialog,"ucapnya

Pada kesempatan tersebut ia juga menyampaikan kepada warga agar lebih memaksimalkan peranan Poskamling, karena dengan adanya siskamling ini akan dapat meminimalisir adanya gangguan kamtibmas, ujarnya.

Dikatakannya, untuk mewujudkan situasi kamtibmas yang kondusif, polri memerlukan dukungan dan peran serta dari masyarakat. Peran serta masyarakat ini dapat diwujudkan salah satunya adalah dalam bentuk sistem pengamanan swakarsa, seperti siskamling, ujarnya.

"Masyarakat diharapkan dapat memberikan kontribusi positif dalam rangka mendukung upaya pemeliharaan kamtibmas,” tandasnya.

Ia mengajak kepada seluruh masyarakat agar selalu meningkatkan kewaspadaan dan menjaga kondusifitas kamtibmas.

Kita berharap kepada warga masyarakat bisa menjadi polisi bagi dirinya sendiri dan lingkungan, sehingga kondusifitas kamtibmas benar-benar dapat dirasakan oleh masyarakat, tuturnya (Firman Sikumbang)


iklan adsense

Post a Comment

0 Comments