Warga Pulau Punjung Mulai Merasakan Dampak Curhat Kamtibmas

iklan adsense

Warga Pulau Punjung Mulai Merasakan Dampak Curhat Kamtibmas 

Pulau Punjung, Pionir--Warga Nagari Silago Kecamatan Sembilan Koto Kabupaten Dharmasraya mulai merasakan dampak dari kegiatan Curhat Kamtibmas yang dilakukan oleh Bahabinkamtibmas daerah tersebut.

Hal ini terbukti saat  Bhabinkamtibmas Nagari Silago Aiptu Iswandi melaksanakan giat curhat kamtibmas pada hari Selasa 28 Maret 2023 kemaren, warga masyarakat Nagari Silago sangat antusias menghadiri acara tersebut.

Bahkan satu persatu dari mereka tidak sungkan menyampaikan aspirasinya dengan harapan setiap permasalahan yang terjadi di lingkungannya dapat di selesaikan dengan baik.

Mereka berharap, program ini terus dilakukan agar segala sesuatu yang dirasakan oleh masyarakat bisa langsung disampaikan kepada Bhabinkamtibmas.

"Melalui program curhat kamtibmas ini menjadi wadah bagi warga untuk menyampaikan aspirasinya. "Alhamdulillah sampai saat ini setiap keluhan warga sudah kami tindaklanjuti dengan baik" kata Iswandi pada Pionir.

Iswandi mengatakan, pada saat itu kita tidak saja menampung aspirasi dari warga. Namun juga membahas masalah kamtibmas serta membahas rencana pelaksanaan Safari Ramadhan pemerintahan Nagari Silago ke mesjid-mesjid dan mushala yang ada di Kanagarian Silago.

"Melalui program ini, kami bisa bertukar pikiran dengan masyarakat. Baik dari segi keamanan maupun hal- lain yang berkaitan dengan permasalahan warga di Kanagarian Silago," katanya.

Diakuinya, ke depan pihaknya tentu membutuhkan saran maupun pendapat dari warga masyarakat. Hal ini bisa meningkatkan kinerja kami dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, ujarnya.

Pihaknya juga mengajak masyarakat untuk ikut berperan aktif menjaga Kamtibmas di wilayahnya masing-masing.

Jika ditemukan adanya hal-hal mencurigakan atau tindak kriminal, segera hubungi kami melalui nomor call centre yang telah kami sebar,” katanya. 

Hadir dalam acara tersebut, Wali Nagari diwakili oleh Sekretaris Nagari Silago Silago Endri Yadi. A. Md serta kasi dan staf kantor Wali Nagari Silago, tukasnya (e'ef)


iklan adsense

Post a Comment

0 Comments