Bhabinkamtibmas Polsek Sungai Sariak Ingatkan Warga Agar Menjauhi Perjudian

iklan adsense

Bhabinkamtibmas Polsek Sungai Sariak Ingatkan Warga Agar Menjauhi Perjudian

Sungai Sariak, Pionir—Untuk mengantisipasi perjudian, Polsek VII Koto Sungai Sariak, Polres Padang Pariaman, Polda Sumatera Barat (Sumbar) melalui Bhabinkamtibmas rutin melaksanakan kegiatan tiada hari tanpa silaturahmi (THTS) dan kegiatan door to door system (DDS) pada warga binaannya.

Kata Plt Kapolsek VII Koto Sungai Sariak, Iptu Fahnedi SH, kegiatan sambang tersebut juga sering dihadiri oleh tokoh adat, tokoh masyarakat, pelajar serta warga di daerah binaan masing-masing.

Seperti yang dilakukan Aiptu Johan Budiman, Bhabinkamtibmas Nagari Koto Dalam, pada Selasa pagi 4 April 2023, di Nagari Koto Dalam.

Kata Iptu Fahnedi, dalam kesempatan tersebut, Aiptu Johan Budiman mengimbau masyarakat agar menjauhi perjudian, baik togel, judi kartu, judi sabung ayam maupun judi online yang sedang marak.

“Aiptu Johan Budiman saat itu mengatakan bahwa tidak ada keuntungan dalam bermain judi, jika uang habis dalam berjudi bisa mempengaruhi kerukunan dalam berumah tangga, itu juga dilarang agama dan melanggar undang undang hukum pidana,” kata Fahnedi menjelaskan.

Dikatakan, pada kesempatan itu Aiptu Johan Budiman berharap para tokoh dan masyarakat untuk saling mengingatkan satu dan yang lainnya, agar masyarakat tidak bermain judi dalam bentuk apapun. (Rangga EK Fadil)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments