Ditsamapta Polda Sumbar, Back Up Pengamanan Operasi Ketupat Singgalang 2023.

iklan adsense

Ditsamapta Polda Sumbar, Back Up Pengamanan Operasi Ketupat Singgalang 2023.

Padang, Pionir--Jelang perayaan Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah, personil Dalmas Pleton siaga Ditsamapta Polda Sumbar melaksanakan patroli R2 jenis Trail dalam rangka antisipasi macet dan memback Up pengamanan operasi ketupat Singgalang 2023.

Kata Dirsamapta Polda Sumbar Kombes Pol Akhmadi. SIK melalui Kasipasdal Kompol Maman Rosadi mengatakan pada Pionir, pihaknya terus memaksimalkan pengamanan, yang dilaksanakan melalui Operasi Ketupat
Singgalang 2023.

Seperti yang dilakukan personil Dalmas Pleton siaga Ditsamapta Polda Sumbar, di sepanjang  jalan Jenderal Sudirman, jalan pasar raya, jalan A. Yani, jalan Flamboyan dan Jalan Khatib Sulaiman, Rabu 19 April 2023

Maman mengatakan, Kegiatan patroli itu dipimpin oleh Aipda  Roni Satri dan Bripda Ade Rahmatulah bersama tiga puluh orang personel Dalmas.

"Saat itu personil Dalmas pleton siaga melakukan patroli di pemukiman warga, di kawasan wisata pantai Padang, Objek Vital, seperti perkantoran, dan Bank," ujarnya.

Dalam kegiatan patroli itu personil menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat, serta  mengimbau agar tetap menjaga protokol kesehatan agar terhindar dari penyebaran virus Covid-19 yang belum berakhir,” ucapnya.

Lanjut Maman mengatakan, pada saat itu personil juga mengingatkan masyarakat agar meningkatkan kewaspadaan terhadap tindak pidana pencurian serta bencana alam mengingat cuaca saat ini tidak menentu.

“Ditsamapta Polda Sumbar, terus memaksimalkan pengamanan melalui Operasi Ketupat Singgalang 2023 yang dilaksanakan selama 14 hari, mulai 18 April hingga 1 Mei 2023 mendatang,” tukasnya (e'ef)


iklan adsense

Post a Comment

0 Comments