Karena Kemiskinan, Afni yang Sedang Sakit Ditinggal Pergi oleh Sang Suami

iklan adsense

Karena Kemiskinan, Afni yang Sedang Sakit Ditinggal Pergi oleh Sang Suami

Pariaman, Pionir--Duh kasihan Afni Hanafiah (49 tahun). Perjalanan hidup yang dilalui warga Korong Lansano, Nagari Sikucur, Kecamatan V Koto Kampung Dalam, Kabupaten Padang Pariaman ini teramat berliku, tajam dan mendaki. 

Pasca ditinggal pergi oleh sang suami (sebut saja Ajo Anaih), lantaran penyakit stroke berat yang menyerang dirinya, kini Afni Hanafiah harus hidup dengan “nyanyian duka lara” sepanjang hari.

Kadang mimpi wanita yang terlihat lebih tua dari usia sesungguhnya ini pun seolah punah terbakar dan ia tinggal dalam hari-hari yang tiada lagi berseri.

Pasca dipulangkan sang suami ke rumah orang tuanya di Korong Lansano, Nagari Sikucur, wanita yang sebelumnya tinggal di Nagari Tiku Selatan, Kecamatan Tanjung Mutiara, Kabupaten Agam, kini tinggal satu atap dengan sepupunya, Indra yang memiliki keterbelakangan mental. Sementara dua orang berkebutuhan khusus ini (Afni Hanafiah dan Indra) dirawat oleh ibunya yang akrab disapa Ema (65 tahun) yang juga sering sakit-sakitan.

Dari penelusuran Pionir, penggalan kisah duka lara yang dilalui Afni Hanafi ini bermula manakala ia bersama sang suami mengalami stroke. Namun sang suami Ajo Anaih masih beruntung, ia hanya mengalami stoke ringan, sementara Afni Hanafiah terserang stroke berat, yang mengakibatkan kaki dan tangannnya susah digerakan. Bahkan ia pun kesulitan untuk berbicara.

Ketiadaan biaya untuk berobat, telah memutuskan rasa cinta Ajo Anaih pada sang istri, bahkan ia tega mengantarkan Afni Hanafiah yang dinikahinya secara resmi itu kepada orang tuanya. Kendati demikian, sang ibu bernama Ema, menerima kenyataan itu dengan lapang dada.

Ternyata Allah Al Quddus (Yang Maha Suci) tak tinggal diam, sesuai janjinya dalam Surat Al - 'Ankabut ayat 69, "Dan orang-orang yang bersungguh-sungguh untuk (mencari keridhaan) Kami, benar-benar akan Kami tunjukkan kepada mereka jalan-jalan Kami. Dan sesungguhnya Allah benar-benar beserta orang-orang yang berbuat baik", sehingga kabar itu sampai jua ke telinga Kapolres Pariman AKBP Abdul Azin SIK.

Memanfaatkan momen penyerahan bantuan untuk salah seorang warga yang rumahnya dilalap si jago merah pada Selasa siang 12 April 2023, AKBP Abdul Aziz bersama  Wakapolres Kompol Jon Hendri, SH datang menyambangi “janda terlantar” ini.

Kedatangan AKBP Abdul Aziz bersama Kompol Jon Hendri kala itu didampingi Kasat Binmas AKP Haryani Bahri, SH, Kasat Samapta AKP Hijrul Aswad, SH, Kapolsek Kampung Dalam Iptu Jafri, SH, Camat V Koto Kampung Dalam Ir. Firman Suheri, MM, Wali Nagari Sikucur Asrul Khairi, AMd, Bhabinkamtibmas Bripka Nur Afdal, Bhabinkamtibmas Briptu Dahnil Khodrianto, SH, serta personl Polres Pariaman dan personel Polsek Kampung Dalam.

Selain menyerahkan bantuan sambako dan uang tunai, saat itu AKBP Abdul Aziz dan Kompol Jon Hendri meminta Afni Hanafiah bersama ibunya agar tabah menerima cobaan yang dihadapinya.

Abdul Aziz pun mengitip QS. Al Baqarah: 153 yang artinya “ “Hai orang-orang yang beriman, jadikanlah sabar dan shalat sebagai penolongmu, sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang sabar". (Rangga EK Fadil)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments