Bersama Warga, Personel Polsek Talamau Bersihkan Material Pohon Tumbang Di Sinuruik

iklan adsense

Bersama Warga, Personel Polsek Talamau Bersihkan Material Pohon Tumbang Di Sinuruik

Pasaman Barat, Pionir – Akses jalan lintas Kabupaten Pasaman Barat menuju Panti, Kabupaten Pasaman tidak bisa dilalui oleh kendaraan bermotor, hal ini disebabkan adanya pohon tumbang yang menutupi badan jalan yang berada di Jorong Benteng, Nagari Sinuruik, Kecamatan Talamau, Jum'at pagi (05/05/2023).

"Benar, kita menerima laporan dari masyarakat bahwa adanya pohon tumbang, dan pihaknya langsung memerintahkan personel Polsek Talamau untuk melaksanakan pengaturan serta upaya-upaya lainnya agar Kamtibjarlantas tetap kondusif," ujar Kapolres Pasaman Barat AKBP Agung Basuki, S.I.K., M.M melalui Kapolsek Talamau Iptu Yuli Dekri, S.H., M.H.

Diterangkan Iptu Yuli Dekri, melihat kondisi pohon yang sudah tua dan lapuk, sehingga akar dari pohon tersebut tidak sanggup untuk menahan, mengakibatkan tumbang ke badan jalan. Selain itu, arus listrik di Kecamatan Talamau dan sekitarnya padam.

"Personel Polsek Talamau dibantu oleh warga masyarakat setempat berupaya untuk membersihkan material pohon, agar akses lalu lintas dari Talu menuju Panti dapat di lalui," terangnya.

Kapolsek Talamau menjelaskan, dari perisitiwa pohon tumbang ini beruntung tidak menimbulkan korban jiwa, hanya saja akses jalan Talu menuju Panti tidak dapat dilalui oleh kendaraan bermotor lebih kurang selama satu setengah jam karena batang pohon yang menutupi badan jalan.

"Alhamdulilah, pada pukul 10.30 WIB, akses jalan Talu menuju Panti telah dapat dilewati oleh kendaraan bermotor roda dua maupun kendaraan roda empat," jelasnya.

Yuli Dekri menghimbau kepada seluruh masyarakat dan pengguna jalan lainnya, untuk tetap berhati-hati saat berkendara melintasi jalan Talu menuju Panti, karena dengan kondisi cuaca yang tidak menentu ini, sering terjadi tanah longsor dan banyaknya pohon yang sudah dalam kondisi tua dan lapuk. (HumasResPasbar)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments