Bhabinkamtibmas Hadiri Rapat Pleno Perubahan Pemilih untuk DPS

iklan adsense

Bhabinkamtibmas Hadiri Rapat Pleno Perubahan Pemilih untuk DPS

Batang Anai, Pionir—Rapat pleno perubahan pemilih untuk DPS pemilu 2024 resmi ditetapkan oleh Ketua PPS Nagari Sungai Buluah, Kecamatan Batang Anai, Kabupaten Padang Pariaman, Febra Yolanda didampingi Eltri Wyana, pada Minggu siang 7 Mei 2023 lalu.

Hadir pada acara tersebut Wali Nagari Sungai Buluah Indra Jaya, Ketua PPS Nagari Sungai Buluah Febra Yolanda dan anggota, Pawas Nagari Sungai Buluah, Petugas Pantarlih Nagari Sungai Buluah serta Bhabinkamtibmas Polsek Batang Anai untuk Nagari Sungai Buluah, Aipda Ronald Wismar

Kata Kapolsek Batang Anai, Polres Padang Pariaman, Polda Sumatera Barat (Sumbar), Iptu MA Simatupang SH yang dihubungi Pionir, Selasa 9 Mei 2023, saat itu rapat diawali dengan membacakan hasil rekapitulasi perubahan pemilih untuk DPS pemilu 2024, dan mendengarkan masukan dan tanggapan dari peserta rapat pleno. 

Pada kegiatan tersebut kata Simatupang menambahkan, Ketua PPS Nagari Sungai Buluah membacakan hasil kerja dari pantarlih yaitu jumlah TPS sebanyak 8 buah yang terdiri dari 7 korong, yakni Korong Kali Air, Kali Air Timur, Tanjung Basung I, Tanjung Basung Timur, Tanjung Basung Barat, Tanjung Basung II dan Tanjung Basung II Banda Gadang, dengan jumlah pemilih 2.171 orang

Dikatakan data yang dibacakan terebut merupakan data yang diperoleh dari hasil kerja pantarlih di lapangan. 

Pada kesempatan itu Ketua PPS Nagari Sungai Buluah juga menyampaikan kepada seluruh forum rapat agar selalu memantau perkembangan data pemilih di lapangan. sehingga sebelum menjadi DPT masih bisa dirubah dan di tetapkan dengan situasi semestinya. (Rangga EK Fadil)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments