Ciptakan Keamanan Lingkungan, Bhabinkmtibmas Polsek Kampung Dalam Ajak Warga Aktifkan Sikamling

iklan adsense

Ciptakan Keamanan Lingkungan, Bhabinkmtibmas Polsek Kampung Dalam Ajak Warga Aktifkan Sikamling

Kampung Dalam, Pionir--Diketahui, semenjak pandemi COVID-19 melanda, banyak orang kehilangan pekerjaan akibat kasus pemutusan hubungan kerja (PHK). 

Pekerja yang terkena PHK kemungkinan tidak lagi punya penghasilan untuk menghidupi keluarganya. 

Begitu juga dengan pedagang, kebanyakan dari mereka memilih gulung tikar, karna sepi pembeli. Pekerja serabutan, tidak ada penghasilan karna minimnya pekerjaan. Mereka memilih berdiam dirumah dan berharap dari bala bantuan untuk memenuhi kebutuhan hidup.

Fenomena ini menyebabkan masyarakat yang sudah miskin menjadi semakin miskin. Melihat keadaan yang memprihatinkan ini, akhirnya para pelaku kejahatan melakukan tindakan kriminalitas, seperti pencurian dan perampokan.

Maraknya kasus kriminalitas saat ini mendorong pemerintah dan aparat penegak hukum bekerja keras.

"Ya, sebagai pedagak hukum kita bekerja keras," kata Bhabinkamtibmas Nagari Sikucua Tengah, Polsek Kampung Dalam, Polres Pariaman, Polda Sumatera Barat (Sumbar) Briptu Dahnil Khodrianto SH pada Pionir, Jumat 19 Mai 2023 kemaren

Dahnil mengatakan, kondisi ini di persulit lagi melonjaknya harga kebutuhan pokok menjelang masuknya bulan Ramadhan 1444 Hijiriah kemaren. Sulitnya kehidupan masyarakat itu memicu naiknya angka kriminalitas seperti curanmor dan curnak.

Untuk mengantisipasi hal itu, selaku Bhabinkamtibmas, kita terus mengedukasi masyarakat untuk meningkatkan pengamanan, serta mendorong walinagari dan kepala korong beserta perangkatnya, secara bersama-sama mengaktifkan kembali Sistem Keamanan Keliling (Siskamling) di tiap korong.

"Kita mengajak walinagari dan kepala korong untuk mengaktifkan kembali Siskamling," pintanya.

Kita yakin, keberadaan Pos Kamling  mempunyai daya cegah, daya tangkal dan daya lawan terhadap segala bentuk  gangguan kamtibmas ditengah masyarakat," katanya. (Firman Sikumbang)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments