Peternakan yang Berada di Lingkungan Rumah Mendapatkan Perhatian Polsek Pariaman

iklan adsense

Peternakan yang Berada di Lingkungan Rumah Mendapatkan Perhatian Polsek Pariaman

Pariaman, Pionir—Daging merupakan bahan pangan yang digemari oleh masyarakat Indonesia,  karena daging memiliki kandungan protein yang tinggi, serta vitamin dan mineral. 

Meningkatnya permintaan daging di pasar membuat peternak ayam rumahan berubah menjadi peternakan ayam berskala besar seperti peternakan ayam, sapi dan lainnya di Kota Pariaman.

Peternakan yang berada di lingkungan rumah masyarakat ini mendapatkan perhatian dari Polsek Pariaman, Polres Pariaman, Polda Sumatera Barat (Sumbar). 

Kata Kapolsek Pariaman, AKP Haryani Bahri, SH, usaha peternakan tidak menutup kemungkinan akan dapat menimbulkan gangguan kamtibmas yang diakibatkan gangguan dari bau atau lalat, terutama saat musim penghujan sehingga, dikhawatirkan timbul komplain dari masyarakat.

Untuk itu kata Haryani Bahri, pada Rabu siang 3 Mei 2023 ia memerintahkan Aipda Apriyanto selaku Bhabinkamtibmas memberikan imbauan pada peternak di Desa Sungai Kasai agar menjaga kebersihan kandangnya serta memberikan penerangan pada kandang guna terhindar dari pencurian ternak.

“Selaku Bhabinkamtibmas saat itu Aipda Apriyanto melihat secara langsung kondisi bangunan dan lingkungan peternakan itu, selain itu juga memberikan pesan kepada peternak supaya memperhatikan kebersihan lingkungan dan ternak itu sendiri,” kata Haryani Bahri. 

Selain itu Aipda Apriyanto juga mengimbau agar selalu waspada dan antisipasi akan terjadinya pencurian hewan. Dengan cara selalu memantau keberadaan hewan ternaknya baik siang maupun malam hari, sekaligus memberikan pagar yang baik di sekitar kandang sehingga aman apabila di tinggal pemilik keluar rumah ataupun mencari makan ternak. (Rangga EK Fadil)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments