Kapolsek Sungai Geringging Terima Tim Penilai Lomba Pos Satkamling di Nagari Batu Gadang
Kedatangan rombongan pada Selasa (30/5/23) itu, turut disambaut oleh Wali Nagari Batu Gadang, Wali Korong dan pemuka masyarakat dalam rangka penilaian perlombaan Satkamling tingkat Polda, kata Kaposek Iptu Bambang Adrian.
"Ada lima Kriteria dari penilaian pada lomba ini, yaitu pertama administrasi kegiatan pos kampling, kedua pos kamling itu sendiri, ketiga kelengkapan peralatan pos kampling, keempat simulasi kentongan dan kelima penyajian cara penaganan kasus jenjang pola laporan jika terjadi kasus dan penyajian atau praktek beladiri", beber Kapolsek.
Dijelaskan Bambang Adrian, kegiatan ini dalam rangka meningkatkan pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat. Karena Satkamling itu merupakan Satuan Keamanan Lingkungan adalah Satuan Masyarakat yang mengemban fungsi Kepolisian terbatas yang dibentuk oleh warga masyarakat atas kemauan, kesadaran, dan kepentingan untuk mengamankan lingkunganya.
Dikatakannya, bahwa salah satu tujuan utama diselenggarakan lomba Satkamling dalam wilayah hukum Polres Pariaman ini adalah untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap adanya gangguan kamtibmas.
"Kami berharap, kegiatan ini dapat memotivasi warga untuk lebih meningkatkan kegiatan ronda malam atau Sistem Keamanan Lingkungan (Siskamling) di lingkungan masing-masing, sehingga terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, karena keamanan bukan hanya menjadi tugas pihak kepolisian semata, melainkan adalah tanggung jawab kita bersama,” tambahnya.
Pihaknya meminta kepada seluruh lapisan masyarakat, khususnya untuk aktivitas ronda malam ini, diharapkan bisa memotivasi dan akan menjadi aktivitas rutin setiap malam berikutnya, guna menekan aksi kejahatan dan potensi gangguan kamtibmas lainnya", tukasnya.(ha)
0 Comments