Sebagai Garda Terdepan Polri, Kehadiran Bhabinkamtibmas Harus Bermanfaat bagi Masyarakat
Kegiatan yang diadakan pada Rabu (30/5/23), di Pulau Aia Korong Lansano, tersebut juga merupakan salah satu cara untuk memupuk dan menjaga budaya gotong royong di tengah masyarakat, yang saat ini mulai ditinggalkan.
"Dengan seringnya berinteraksi seperti ini dengan masyarakat, selain terjalin hubungan yang baik antara warga masyarakat dengan Polri, anggota Bhabinkamtibmas juga akan segera mengetahui perkembangan situasi kamtibmas di wilayah desa binaannya”, ungkap Bripka Nur Afdal.
Lebih lanjut Bripka Nur Afdal menjelaskan, dari kegiatan ini, bisa dijadikan sebagai media untuk mendekatkan diri kepada toga, tomas, toda maupun tokoh yang lainnya serta warga masyarakat untuk menyampaikan pesan-pesan dan himbauan kamtibmas. Sekaligus mengajak masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan guna mencegah terjadinya tindak pidana kejahatan, serta menghimbau masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan di lingkungan tempat tinggal.
Sementara ditempat terpisah Kapolsek Kampung Dalam Iptu Jafri, SH kepada Pionir mengatakan, Bhabinkamtibmas adalah sebagai garda terdepan Polri yang langsung besentuhan dengan masyarakat dalam pembinaan, menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, serta menciptakan rasa aman dan kenyamanan di nagari binaan masing-masing wilayah.
"Untuk itu, kepada seluruh anggota Bhabinkamtibmas agar setiap menginjakan kaki ke luar untuk bertugas, niatkan setiap langkahnya untuk beribadah dan lakukan dengan ikhlas. Maka, jadilah penolong masyarakat pada setiap kegiatan. Berikan manfaat kepada masyarakat dengan kehadiran kita ditengah mereka,” pungkasnya.(ha)
0 Comments