Bhabinkamtibmas Polsek Lubuk Alung Rutin Laksanakan Silaturahmi Kamtibmas

iklan adsense

Bhabinkamtibmas Polsek Lubuk Alung Rutin Laksanakan Silaturahmi Kamtibmas

Lubuk Alung, Pionir—Bhabinkamtibmas Polsek Lubuk Alung untuk Nagari Punggung Kasiak, Aipda Hemil Salim melaksanakan kegiatan silaturahmi kamtibmas ke warga Korong Kampung Baru, Nagari Punggung Kasiak pada Kamis 6 Juli 2023.

Kata Kapolsek Lubuk Alung, Polres Padang Pariaman, Polda Sumatera Barat (Sumbar), Iptu Arvi Yandri yang dihubungi Pionir, Sabtu 8 Juli 2023, dalam kunjungannya, Aipda Hemil Salim menghimbau kepada warga di daerah binaannya agar meningkatkan kembali giat ronda malam atau poskamling. 

“Hal itu penting dilakukan sebagai upaya mencegah terjadinya tindak kejahatan di lingkungan sekitar,” kata Iptu Arvi Yandri.

Selain itu, kata Iptu Arvi Yandri menambahkan, Bhabinkamtibmas Aipda Hemil Salim juga menekankan kepada warga untuk waspada terhadap berita bohong atau hoax yang dapat membuat gaduh dan resah di lingkungan warga. Hal ini penting dilakukan agar informasi yang tersebar di masyarakat selalu benar dan akurat.

“Aipda Hemil Salim selaku Bhabinkamtibmas juga memberikan imbauan kepada masyarakat, khususnya anak-anak remaja untuk tidak nongkrong malam dan keluyuran yang dapat mengganggu ketertiban umum dan berbahaya bagi keselamatan diri sendiri,’ ujarnya.

Selain itu, pada kesempatan tersebut Aipda Hemil Salim juga mengingatkan agar warga selalu waspada terhadap cuaca ekstrem saat ini, mengingat masih tingginya curah hujan dan angin kencang. Hal ini dilakukan agar warga dapat mengantisipasi dan mencegah bencana alam yang mungkin terjadi.

"Aipda Hemil Salim juga mengingatkan agar warga selalu mewaspadai dan mengantisipasi tindak pidana C3 (Curat, Curas, Curanmor) yang dapat terjadi di lingkungan sekitar. Apabila terjadi tindak pidana, warga diharapkan dapat segera melaporkannya kepada RT/RW dan Bhabinkamtibmas,” ungkap Iptu Arvi Yandri. (Rangga EK Fadil)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments