Bhabinkamtibmas Nagari Lubuk Karak Hadiri Pembukan Turnamen Sepak Bola Memeriahkan HUT RI Ke 78
Pertandingan bola kaki ini di selengarakan selain untuk memeriahkan Hari Kemerdekaan RI yang ke -78, juga sebagai ajang motivasi kepada masyarakat untuk mensyukuri nikmat kemerdekaan.
Wali Nagari Lubuk Karak Apridoni Nasar, S.Pdi mengatakan, pertandingan bola kaki ini merupakan bagian dari rasa Nasionalisme. Untuk itu kita berharap kepada masing-masing tim agar menjunjung tinggi sportifitas, sehingga kita bisa memeriahkan HUT kemerdekaan RI ke-78 dengan khidmat.
"Kita berharap masing-masing tim bisa menjaga sportifitas, sehingga pertandingan ini dapat berjalan dengan aman, dan lancar," harapnya.
Semantara itu Bhabinkamtibmas Nagari Lubuk Karak Aipda Arafit Yamahesa saat menghadiri kegiatan tersebut mengatakan, ia mengapresiasi panitia pelaksana yang telah menggelar pertandingan sepak bola ini. Menurutnya, pertandingan ini selain sebagai ajang untuk memeriahkan HUT RI, juga sebagai wadah silaturahmi sesama warga. Sebab Sepak Bola merupakan olahraga yang paling digemari oleh banyak masyarakat.
Kita berharap pertandingan dapat berjalan dengan aman dan lancar. Kita imbau kepada masing-masing tim untuk menjaga sportifitas dan saling menghormati sesama tim. "Berikan tontonan yang menarik untuk menghibur masyarakat. Selamat bertanding, semoga momen ini menambah kecintaan kita terhadap tanah air, mari kita sambut hari Kemerdekaan RI dengan gembira dan penuh suka cita," ucapnya.
Pada kesempatan tersebut Arafit Yamahesa memberikan bantuan satu buah bola kaki yang diserahkan kepada walinagari dan diteruskan kepada ketua pelaksana turnamen.(ha)
Pertandingan bola kaki itu juga di hadiri oleh ketua pelaksana turnamen Selly Rivaldi beserta anggota, Ninik Mamak, Mahasiswa KKN Unand, Wali Nagari Lubuk Karak beserta perangkat dan masyarakat setempat (Ha)
0 Comments