Kapolsek Linggo Sari Baganti Ciptakan Generasi Berprestasi dan Berdisiplin Melalui Bela Diri Karate

iklan adsense

Kapolsek Linggo Sari Baganti Ciptakan Generasi Berprestasi dan Berdisiplin Melalui Bela Diri Karate 

Linggo Sari Baganti, Pionir--Bela diri Karate sudah cukup dikenal di tengah-tengah masyarakat. Bahkan mendengar kata bela diri Karate pastinya identik dengan figur jagoan. Langsung terbayang mengenai pertarungan, kemudian ditentukan siapa yang menang dan siapa yang kalah. Tapi benarkah hanya seperti itu, tentunya tidak. Dengan belajar bela diri karate bisa menuntun kita untuk berada di jalan kebenaran dengan menerapkan ilmu yang telah kita dapatkan. 

"Ya, dengan mempelajari bela diri Karate kita banyak belajar tentang nilai-nilai luhur dan kebaikan, salah satunya adalah pengendalian diri," ucap Kapolsek Linggo Sari Baganti Iptu Hendra, SH.MH saat memberikan arahan kepada para anggota Dojo Mapolsek Linggo Sari Baganti, Polres Pesisir Selatan, Polda Sumatera Barat (Sumbar), Minggu 20 Agustus 2023.

Kata Iptu Hendra, banyak hal yang bisa kita pelajari dari bela diri Karate itu, tidak hanya jurus-jurus hebat atau teknik-teknik bertarung yang membuat kita mampu membela diri dan bisa menjadi jagoan. Akan tetapi dengan mempelajari bela diri Karate, kita juga bisa mengendalikan diri dari emosi, tentu saja kesulitan apapun, atau hal-hal buruk yang sedang kita hadapi akan tersikapi dengan baik.

"Bela diri bukan untuk menjadi Jagoan, akan tetapi ilmu bela diri juga melatih kita agar berdisiplin, memiliki Fisik dan mental yang kuat," ujarnya.

Selaku pembina Dojo, Iptu Hendra berharap kepada peserta dojo tidak Ikut serta dalam perbuatan-perbuatan yang bertentangan dengan hukum, seperti kenakalan remaja (tawuran), dan berbuat onar atau terlibat dalam penyalahgunaan narkotika.

Tingkatkan Iman dan Taqwa kepada Allah Azza Wa Jalla, semoga ilmu yang di dapat bermanfaat bagi masyarakat, agama, bangsa dan negara, ungkapnya.

"Kita juga berharap kepada mereka agar menjadi generasi yang selalu berdampingan dengan Polri dalam menjaga Kamtibmas, khusunya di wilayah hukum Polsek Linggo Sari Baganti, ujarnya.

Lanjut Iptu Hendra mengatakan, kegiatan ini dilakukan untuk mendukung generasi muda di wilayah hukumnya untuk menjadi generasi yang berprestasi, berguna bagi masyarakat, bangsa dan negara, tukasnya  (Firman Sikumbang)


iklan adsense

Post a Comment

0 Comments