DPP LAN Rombak Struktur DPD LAN Sumbar

iklan adsense

DPP LAN Rombak Struktur DPD LAN Sumbar

Padang, Pionir--Dewan Pengurus Pusat (DPP) Lembaga Anti Narkotika (LAN) mengeluarkan Surat Pembekuan Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) LAN Sumatera Barat (Sumbar) No: 013 /PBK-LAN/IX/2023, tertanggal 03 September 2023.

Surat resmi yang dikeluarkan di Jakarta itu ditandatangani  Ketua Umum Sultan Rusdal F. Inayatsyah, SH dan Sekertaris Jendral Maya Agustini, S.Kom.

Bersamaan dengan itu DPP LAN juga mengeluarkan Surat Pencabutan Mandat No : 012/PM-LAN/PP/IX/2023, yang merujuk pada Surat Mandat Strukturisasi/Re-Strukturisasi LAN Sumatra Barat Nomor : No.008/SM-LAN/PP/VII/2023 dan memperhatikan langkah yang ditempuh pemegang mandat serta beberapa kali sudah diajak komunikasi dengan hasil tidak ada perubahan. 

Maka DPP LAN akhirnya memutuskan mencabut surat mandat yang telah diberikan atas nama Suardiman, jabatan Ketua LAN Sumatra Barat (Sumbar).

Demi kelangsungan organisasi dan percepatan pembentukan kepengurasan pada tingkat Provinsi Sumatera Barat, DPP LAN berdasarkan hasil musyawarah pada hari Senin 11 September 2023, bertempat di Kota Padang Sumaterta Barat, yang dihadiri utusan dari DPP LAN, Ir.Mulya Dt Rajo Intan, disepakati sebanyak lima orang untuk mendapatkan mandat dari DPP LAN, yang kemudian melakukan musyawarah selanjutnya.

Kelima orang tersebut adalah Firman Sikumbang, H.Armalis.SH.MH, Arman Hadi, Jhon Putra,SH dan Ir.Syafrudin Tasar. (Fadil)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments