Polres Pessel Gelar Lomba PBB Tingkat Sekolah Dasar

iklan adsense

Polres Pessel Gelar Lomba PBB Tingkat Sekolah Dasar 

Pesisir Selatan, Pionir—Guna membentuk karakter disiplin sejak dini, agar generasi muda di Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) bisa memupuk kebersamaan, persaudaraan dan menanamkan disiplin yang tinggi, Kapolres Pesisir Selatan (Pessel), Polda Sumatera Barat (Sumbar) AKBP Nurhadiansyah, S.I.K menggagas lomba Peraturan Baris Berbaris (PBB) tingkat Sekolah Dasar (SD) di wilayah hukum Polres setempat.

Kegiatan yang dilaksanakan pada Rabu 19 Juni 2024 di Gedung Wirasatya Polres Pessel dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke-78 ini di ikuti satu tim utusan masing-masing Polsek (11 Polsek yang ada di wilayah hukum Polres Pessel), dimana dalam satu tim beranggotakan 16 orang pelajar.

Untuk Polsek Koto XI Tarusan, kata Kapolsek AKP Donny Putra, SH, MH mengirimkan siswa dan siswi SDN. 04 Tarusan.

AKP Donny Putra mengatakan, tim dari Polsek Koto XI Tarusan ini dipimpin Kanit Sabhara Polsek Koto XI Tarusan Aiptu Isyanto SH didampingi 2 orang guru dari SDN.04 Tarusan.

“Alhamdulillah tim yang kita kirim tampil cukup bagus hari itu, hampir semua peserta serius dan konsentrasi mengikuti lomba ini,” kata AKP Donny Putra. (Firman Sikumbang)

iklan adsense

Post a Comment

0 Comments