Polres Pasaman Barat Melaksanakan Pengamanan Di Gereja Pada Saat Ibadah Perayaan Natal Tahun 2024
Kapolres Pasaman Barat AKBP Agung Tribawanto, S.Ik mengatakan kegiatan pengamanan ini melibatkan 150 personel Kepolisian yang disebar di 19 gereja atau rumah ibadah yang ada di Kabupaten Pasaman Barat.
Kapolres Pasaman Barat menyampaikan bahwa, pengamanan ini bertujuan untuk memastikan perayaan Natal berlangsung dengan aman, damai, dan khidmat tanpa adanya gangguan selama pelaksanaan Ibadah Natal.
“Kami telah mengerahkan ratusan personel untuk menjaga keamanan di Geraja ataupun tempat ibadah mulai pelaksanaan Misa Natal tadi malam hingga Ibadah Natal saat ini. Selain itu, kami juga berkoordinasi dengan pihak gereja dan tokoh masyarakat untuk mengantisipasi segala kemungkinan yang dapat mengganggu situasi kondusif,” ujar Kapolres.
Kapolres menambahkan, proses pengamanan dilakukan secara terstruktur, dimulai dari sterilisasi gereja sampai areal parkir gereja oleh tim Satuan Brimob dari Kompi 3 Batalyon B Pelopor Sat Brimobda Sumbar dan personel Polres Pasaman Barat.
“Kita ingin memastikan tidak adanya gangguan ataupun ancaman yang dapat menganggu khidmatnya Ibadah Natal yang dirayakan oleh saudara kita dari umat Nasrani,” tutur Kapolres.
Setelah memastikan lokasi aman, beberapa orang personel yang berpakaian dinas maupun berpakaian sipil ditempatkan di titik-titik strategis, seperti pintu masuk gereja, area parkir, hingga penempatan personel lalulintas didepan rumah ibadah untk menjaga kelancaran arus lalin.
Sejumlah jemaat gereja mengapresiasi kehadiran aparat Kepolisian dari Polres Pasaman Barat yang memberikan rasa aman dan tenang selama ibadah berlangsung.
“Kami sangat berterimakasih dan sangat merasa terbantu dengan pengamanan yang diberikan. Natal tahun ini bisa kami rayakan dengan aman dan tenang,” ujar salah seorang jemaat.
Selain itu, Polres Pasaman Barat juga menggandeng unsur TNI, Satpol PP, Dishub, serta komunitas masyarakat lainnya untuk turut serta menjaga keamanan dan ketertiban. Peningkatan patroli juga dilakukan di wilayah yang berpotensi rawan gangguan keamanan.
“Kami terus mengimbau masyarakat untuk tetap menjaga toleransi antar umat beragama dan melaporkan jika ada hal-hal mencurigakan yang berpotensi mengganggu ketertiban umum. Dengan sinergitas semua pihak, diharapkan suasana damai dan harmonis dapat terus terjaga di Kabupaten Pasaman Barat,” pungkas Kapolres. (HumasResPasbar)
0 Comments